Mohon tunggu...
Irwan Rinaldi Sikumbang
Irwan Rinaldi Sikumbang Mohon Tunggu... Freelancer - Freelancer

menulis untuk menikmati kehidupan

Selanjutnya

Tutup

Inovasi Pilihan

Surat Pembaca dan Jawaban Tersamar

16 Januari 2018   12:42 Diperbarui: 16 Januari 2018   12:51 1716
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Contoh jawaban atas surat pembaca di Harian Kompas (dok pribadi)

Meskipun media cetak semakin tersaingi oleh media daring, namun koran-koran yang reputasinya sudah teruji, masih mendapat kepercayaan dari masyarakat. Sekiranya pembaca punya persoalan tertentu dengan pihak lain, menulis surat pembaca di koran terkenal tersebut, bisa menjadi suatu pilihan yang cukup efektif, karena biasanya cepat mendapat tanggapan.

Rubrik Surat Pembaca tidak saja diminati oleh yang menulis, tapi juga oleh pembaca lain secara umum, karena dari keluhan salah seorang pembaca, pembaca lain bisa mengambil pelajaran agar hal yang dikeluhkan bisa diantisipasi. Atau kalau pembaca lain ternyata juga punya kasus yang sama, maka jawaban dari pihak yang dikeluhkan, menjadi jawaban juga bagi pembaca lain.

Biasanya keluhan yang ditulis oleh pembaca kebanyakan menyangkut pelayanan publik, terutama yang dilakukan oleh instansi pemerintahan. Termasuk pula di sini masalah pelayanan bagi pelanggan listrik, telepon, air, gas, transportasi umum, persoalan lalu lintas, dan sebagainya.  

Di masa sekarang, mayoritas masyarakat telah mempunyai rekening di bank serta terbiasa bertransaksi melalui fasilitas yang disediakan bank seperti ATM, mobile banking, internet banking, dan sebagainya. Makanya, pengaduan terhadap pelayanan perbankan juga termasuk sering ditulis dalam surat pembaca.

Bila sebuah bank menjadi sasaran dari surat pembaca, biasanya relatif cepat, sekitar 2 sampai 3 hari, sudah mendapat jawaban. Hal ini tidak heran karena di semua bank yang berskala nasional, di bawah Divisi Sekretariat Perusahaan (corporate secretary), biasanya ada bagian atau seksi khusus yang mengelola komunikasi publik atau kehumasan. Salah satu job description dari bagian komunikasi publik ini adalah mencermati  berita (termasuk surat pembaca) dari semua media, termasuk media daring.

Bila ada berita atau surat pembaca tentang suatu bank yang bernada  negatif, pasti staf bank dimaksud yang bertugas memantau semua media, segera menghubungi pihak yang berkepentingan di bank itu  untuk menyusun tanggapan. Bila terlambat merespon, bisa menjadi risiko berupa turunnya reputasi bank tersebut.

Atas quick response dari pihak bank, pembaca surat pembaca boleh angkat topi. Tapi bila dicermati, jawaban bank tidak selamanya memuaskan dahaga pembaca yang bukan penulis surat, tapi antusias menunggu jawabannya. Inilah yang dimaksudkasn dengan jawaban tersamar sebagaimana yang tertera pada judul tulisan ini.

Idealnya, pihak bank menjawab dengan mengulang kembali pertanyaan atau keluahan pembaca, lalu menjelaskan permasalahan yang terjadi, dan ditutup dengan tindakan koreksi yang dilakukan bank serta saran kepada nasabahnya. 

Penjelasan yang ideal seperti di atas lazimnya dilakukan bank bila bank meyakini berada dalam posisi yang benar. Misalnya ada pembaca yang mengeluh saldonya berkurang padahal merasa tidak melakukan transaksi pengambilan uang atau tidak mentransfer ke rekening lain.

Anggap saja setelah diteliti, menurut bank  nasabah tersebut terbukti melakukan transaksi melalui ATM. Bank akan menjawab lengkap dengan lokasi ATM yang dipakai dan waktu bertransaksi. Lalu jawaban bank diakhiri dengan himbauan kepada semua nasabahnya agar berhati-hati menyimpan kartu ATM dan merahasiakan password agar tidak bisa dimanfaatkan pihak lain. Dalam hal ini bank dengan terang benderang menganggap kasus yang dikeluhkan melalui surat pembaca sebagai kelalaian nasabah.

Namun jawaban bank bisa juga tersamar, dengan contoh seperti yang ada pada foto di tulisan ini. Kebetulan saja foto di atas yang diambil dari Kompas tanggal 12 Januari 2018 berasal dari sebuah bank swasta papan atas. Tapi jawaban versi tersamar ini jamak dilakukan banyak bank, termasuk bank-bank milik negara.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun