Mohon tunggu...
Irwan Herliawan
Irwan Herliawan Mohon Tunggu... Penulis - Traveller and Writer

Semua orang itu bisa merencanakan, tapi tidak semua bisa mengimplementasikan. So, Just do it gaes !! Jangan menunggu sempurna untuk memulai !! @irwan046_

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Berbagi Ilmu, Dosen UNM latih Yayasan Yatim Piatu Lazgis Supaya Mahir Google Form

22 Oktober 2021   22:28 Diperbarui: 22 Oktober 2021   22:47 311
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto bersama pelatihan google form untuk  siswa Yayasan Yatim Piatu Lazgis - Dok. UNM

Tri darma perguruan tinggi merupakan kewajiban perguruan tinggi dalam menyelenggarakan pendidikan, penelitian dan pengabdian masyarakat. Meski saat ini masih dalam masa pandemi Covid-19 namun tidak menghalangi pelaksanaan tri darma perguruan tinggi dalam menunaikan kewajibannya.

Dosen Universitas Nusa Mandiri (UNM) sukses mengadakan pengabdian masyarakat kepada SMK di Yayasan Yatim Piatu Lazgis. Bentuk kegiatan yang diberikan berupa pelatihan dengan tema 'Pelatihan Pembuatan Google Form Bagi Siswa/i Smk Yatim Piatu Lazgis' secara daring melalui zoom, Ahad(17/10).

Adapun Dosen Program Studi (Prodi) Sistem Informasi yang bertugas pada pengabdian ini yaitu Fattya Ariani, Riyan Latifatul Hasanah, Nurul Khasanah, Elly Firasari dan F. Lia Dwi Cahyanti, serta beberapa mahasiswa Universitas Nusa Mandiri yang turut terlibat. 

Fattya Ariani selaku ketua kelompok dari pengabdian masyarakat ini menyatakan bahwa Siswa tingkat SMK perlu memanfaatkan Google Form untuk membantu merencanakan acara, membuat kuisioner, form registrasi kegiatan siswa secara online atau mengumpulkan informasi yang mudah dengan cara yang efisien.

Baca lagi: Bangga kuliah jalur beasiswa, 3 sahabat ini tekun jalani Kuliah di Universitas BSI Cibitung

Pada kesempatan kali ini, Dosen-Dosen dari Universitas Nusa Mandiri memberikan pendampingan kepada siswa tingkat SMK di Yayasan Yatim Piatu Lazgis dalam penggunaan Google Form sebagai pendukung kegiatan yang dilakukan siswa-siswa. Dengan adanya kegiatan pendampingan tersebut, diharapkan dapat meningkatkan kemampuan siswa tingkat SMK di Yayasan Yatim Piatu Lazgis dalam memanfaatkan Google Form sehingga dapat memudahkan suatu perencanaan kegiatan.

Rahma dian lestari selaku direktur LAZGIS menyampaikan bahwa pemanfaatan gogle form ini sangat membantu dan memudahkan dalam perencanaan suatu kegiatan, dan sangat berterimakasih kepada dosen-dosen Universitas Nusa Mandiri yang telah memberikan ilmu kepada siswa-siswi LAZGIS.

Baca lagi: Apa itu EMKL? Simak penjelasannya!

"Dengan adanya pelatihan pemanfaatan google form ini dapat meningkatkan kemampuan siswa sehingga memudahkan dalam perencanaan kegiatan di LAZGIS dan saya mengucapkan terimakasih kepada bapak ibu dosen Universitas Nusa Mandiri yang telah memberikan ilmu yang sangat luar biasa kepada siswa-siswi LAZGIS" tutupnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun