Â
Selasa, 14 Maret lalu, FIFA sudah mengeluarkan keputusan seputar jumlah pertandingan total dan pembagian grup Piala Dunia 2026. Jumlah peserta sudah diketahui akan menjadi 48 negara, bertambah dari 32 peserta yang berlaku sejak 1998 hingga 2022.
Dengan jumlah peserta 48 negara, maka jumlah grup juga akan bertambah, yang berarti juga jumlah pertandingan, sejak fase grup hingga final. Sebelumnya, ada usulan agar 48 negara itu dibagi menjadi 16 grup, dengan masing-masing grup berisi tiga peserta.
Pada rapat FIFA Council, menjelang Kongres ke-73 FIFA di Kigali, Rwanda, diputuskan bahwa jumlah grup pada Piala Dunia yang akan digelar di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko itu akan terdiri dari 12 grup, masing-masing berisi empat partisipan.
Lalu, dari masing-masing grup, dua tim teratas pada klasemen akhir pada masing-masing grup, plus delapan tim terbaik yang ada di peringkat ke-3, lolos ke babak 32 Besar.
Nah, kalau sebelumnya babak gugur dimulai dengan 16 Besar, maka pada Piala Dunia 2026 akan bertambah dengan 32 Besar. Artinya, pada Piala Dunia tersebut, setelah dihitung, akan terdapat 104 pertandingan, dengan jumlah laga maksimum yang bisa dilakukan oleh finalis, serta dua tim untuk play-off tempat ketiga, adalah delapan pertandingan, sebelumnya tujuh pertandingan. Jumlah pertandingan itu bertambah 40, karena sebelumnya total jumlah pertandingan hanya 64.
Jumlah 48 negara peserta itu disetujui sejak 2017, melalui sebuah rapat FIFA Council. Sebelumnya, usulan menambah jumlah peserta Piala Dunia diajukan oleh eks presiden UEFA, Michel Platini. Ide Platini diungkapkan pada Oktober 2013 dengan jumlah peserta 40.
Ini juga bukan pertama kalinya jumlah peserta Piala Dunia bertambah, sebab pada Piala Dunia yang pertama, pada 1930, jumlah peserta hanya 13. Format 32 tim baru berlaku pada Piala Dunia 1998 di Prancis.
Dengan bertambah 16 negara, diharapkan negara-negara yang semula kehabisan jatah, akhirnya bisa tampil. Sebab, alasan penambahan peserta adalah untuk mengakomodir perkembangan sepak bola yang terjadi di konfederasi di luar UEFA dan CONMEBOL.
Dengan demikian, jatah masing-masing konfederasi juga bertambah. Perinciannya adalah sebagai berikut:
- UEFA (Eropa): 13 peserta
- CONMEBOL (Amerika Selatan): 4,5 peserta (empat atau lima peserta, tergantung hasil play-off dengan tim konfederasi lain)
- CAF (Afrika): 5 peserta
- AFC (Asia): 4,5 peserta (empat atau lima peserta, tergantung hasil play-off dengan tim konfederasi lain)
- CONCACAF (Amerika Utara dan Tengah): 3,5 (tiga atau empat peserta, tergantung hasil play-off dengan tim konfederasi lain, tidak termasuk 3 tim tuan rumah)
- OFC (Oseania): 0,5 peserta (tidak ada sama sekali atau 1 peserta, tergantung hasil play-off dengan tim konfederasi lain)