Percaya atau tidak, Ramsdale adalah kiper Inggris pertama untuk Arsenal sejak David Seaman meninggalkan klub itu pada Juli 2003 dan bergabung dengan Manchester City. Berarti Arsenal sudah menunggu selama 18 tahun untuk bisa memiliki kiper utama asli Inggris.
Menurut daftar kiper utama Arsenal, yang tercantum di situs Transfermarkt, setelah Seaman pergi, gawang Arsenal dijaga oleh kiper-kiper mancanegara. Sebut saja pengganti langsung Seaman, Jens Lehmann (Jerman), Manuel Almunia (Spanyol), Wojciech Azczesny (Polandia), sampai Petr Cech (Republik Ceska). Masih ada juga Lukasz Fabianski (Polandia), David Ospina (Spanyol). Emiliano Martinez, kiper Argentina, hanya bisa menjadi “murid”. Ia kesulitan untuk menjadi kiper utama.
Seaman, yang sekarang berusia 58 tahun, juga pernah berada di posisi Ramsdale. Ia direkrut Arsenal pada 1990 dari Queens Park Rangers. Sudah pasti, ia juga diragukan pada awalnya.
“Para suporter selalu bernyanyi ‘John Lukic lebih bagus ketimbang David Seaman’ setiap kali saya tampil,” kata Seaman, seperti dikutip dari The Sun.
Di Arsenal, ketika itu, Seaman menggantikan John Lukic, kiper Inggris lainnya. Akan tetapi, Seaman membuktikan diri bahwa ia lebih bagus ketimbang Lukic. Jumlah trofi yang dipersembahkannya untuk Arsenal jauh lebih banyak dibanding yang pernah diraih Lukic.
Sekarang, Seaman juga yakin kalau Ramsdale bisa membalikkan anggapan orang.
“Saya melihatnya berlatih. Aaron berkembang sangat banyak. Karakternya bagus, cocok untuk Arsenal. Agaknya ia akan betah di klub ini,” kata kiper yang membawa Arsenal menjadi juara Premier League 1998 dan 2002 itu.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H