Mohon tunggu...
irnin agustinadwi
irnin agustinadwi Mohon Tunggu... Dosen - Pengajar pendidikan fisika

Dosen pendidikan fisika

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Tim Kosabangsa Unindra & IPB Dalam Kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan Pembuatan Pakan Ikan

26 Februari 2024   03:11 Diperbarui: 26 Februari 2024   05:38 134
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Sejumlah dosen yang tergabung dalam Tim Pelaksana Kosabangsa Universitas Indraprasta PGRI dan Tim Pendamping IPB melaksanakan sosialisasi dan pelatihan pembuatan pakan ikan. Sosialisasi dan Pelatihan ini bertujuan untuk mendukung kemandirian pakan ikan bagi kelompok budidaya ikan dan Karang Taruna Desa Pekayon, Kecamatan Sukdiri, Kabupaten Tangerang, Banten.

 Kegiatan Sosialisasi dan Pelatihan pembuatan pakan ikan dilaksanakan pada tanggal 8-9 Desember 2023, bertempat di Departemen Budidaya Perairan IPB. kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kegiatan dari Program Kosabangsa (Kolaborasi Sosial Membangun Bangsa) 2023 yang dilakukan oleh Tim Kosabangsa UNINDRA diketuai oleh Yoga Budi Bhakti, M.Pd.  dan Tim Pendamping IPB yang diketuai oleh Dr. Beginer Subhan, M.Si. dalam kegiatan ini diawali dengan sosialisasi mengenai alternatif pembuatan pakan ikan yang disampaikan oleh Dr. Ir. Mia Setiawati, M.Si. selaku pakar bidang perikanan dan pakan ikan. Beliau menjelaskan faktor-faktor yang penting dalam pembuatan pakan ikan.

Ada bahan-bahan yang bisa dimanfaatkan sebagai feed aditif yang alami, sehingga tidak harus diperlukan bahan-bahan yang mahal. Pembuatan pakan ikan termasuk penting dikarenakan harga pakan dipasaran yang tinggi. pakan bisa efisien dimanfaatkan oleh ikan.

Untuk pembuatan pakan tidaklah mudah, harus sesuai dengan kebutuhan ikan. Ada 2 faktor dalam pembuatan pakan ikan yaitu bahan baku pakan dan kebutuhan gizi ikan. Bahan baku Pakan ikan dilihat dari kualitas (nilai gizi), mudah diperoleh, mudah diolah, tidak beracun/bakteri/pestisida, harga relatif murah, dan kontinuitas.

Kebutuhan gizi ikan dlihat dari segi umur/ukuran, jenis ikan, dan kondisi lingkungan. Jika membuat pakan buatan dilihat bentuk pakannya sesuai dengan jenis ikan, sifat pakan (terapung / tenggelam), ketahanan dalam air, bau/aroma. bahan tambahan lainnya dibutuhkan dalam jumlah kecil/seikit yaitu bahan pengikat, akraktan, pertahanan tubuh, peningkat daging dll.

Dalam budidaya tidak hanya memperhatikan kualitas pakan ikan, tetapi juga harus mengetahui kebutuhan ikan dalam memberikan pakan ikan.

Pak ahmad menanyakan tentang pakan benih ikan gurame, ketika diberi telur kuning malah banyak yang mati ikannya, apakah karena faktor makanan atau aliran air?

Pada hari kedua tanggal 9 Desember 2023 melakukan praktek pembuatan pakan ikan (pellet ikan) secara mandiri. Dalam membuat pellet ikan ini didampingi oleh instruktur dari IPB yaitu Bapak Yosi. Mitra melakukan praktek pembuatan pellet ikan yang bahan-bahannya terdiri dari tepung ikan, tepung kanji, dan vitamin mix lengkap. Hasilnya mitra dapat membuat pellet ikan secara mandiri dan paham komposisinya juga.

Dengan adanya pelatihan pembuatan pakan ikan ini, Yoga berharap dapat membantu ketersediaan pakan ikan bagi kelompok pembudidaya ikan di desa tersebut.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun