Mohon tunggu...
Irmayani syahputri
Irmayani syahputri Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

No Challange No Change

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Negeriku dengan Sejuta Kebudayaannya

22 Maret 2020   21:31 Diperbarui: 22 Maret 2020   21:22 248
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Negeriku merupakan negeri yang memiliki kekayaan alam yang melimpah serta keelokan alam yang sungguh mempesona dari sabang sampai merauke setiap sudut dari negeriku terdapat berbagai macam suku, ras dan agama yang berbeda-beda. dan itulah yang membuat negeriku semakin menarik dan membuat Negara-negara lain iri dengan negaraku.


Dari berbagai suku yang ada di negeriku, setiap suku tersebut memiliki adat atau kebudayaan nya masing-masing yang sangat populer serta mendunia. adapun definisi dari kebudayaan tersebut yang dikemukakan oleh Koentjoroningrat yaitu : Menurut Koentjoroningrat pengertian kebudayaan adalah  "keseluruhan sistem gagasan, tindakan, dan hasil karya manusia dalam rangka kehidupan masyarakat yang dijadikan milik diri manusia dengan belajar".

Setiap suku yang ada memiliki ciri khas serta keunikan masing-masing yang terdapat pada kebudayaannya. adanya kebudayaan dikarenakan oleh adanya masyarakat. menurut Selo Soemardjan ia mengatakan bahwa masyarakat sebagai orang orang yang hidup bersama dan menghasilkan kebudayaan.

Pembahasan ini penting dikarenakan saya ingin mengungkapkan bahwa negeri saya bisa saya banggakan kepada seluruh negeri. bahwasannya negeri saya Indonesia merupakan Negara yang memiliki beragam keelokan kebudayaan yang sangat terkenal diberbagai belahan dunia.

Adapun kebudayaan-kebudayaan yang terdapat pada negeri saya terutama di Sumatera Utara yaitu; Rumah Adat. Rumah adat provinsi Sumatera Utara menjadi ciri khas kecantikan budaya bangsa kita, terdiri dari berbagai budaya bangsa yang semakin mewarnai keindahan Nusantara, termasuk kebudayaan di Sumatera Utara.  adapun nama-nama rumah adat yang ada si Sumatera Utara yaitu; Bolon, Karo, Pakpak, Mandailing, Melayu, Nias, Angkola, Simalungun.

Pakaian Adat, Tempat pembuatan kain tenun ini ada di daerah Tapanuli Utara yang merupakan bagian dari kawasan Sumut. Tenunan tradisional Tapanuli ini dikenal dengan nama kain ulos. Kain ulos ini disediakan dengan berbagai variasi yang unik dan khas, seperti Ulos Sibolang, Ulos Godang, Sitoluntoho, Mangiring, Ragi Hidup, Ragi Hotang, dan Sadum. Pada Upacara Adat bagi kaum pria mengenakan tutup kepala yang dinamakan sabe-sabe dari jenis Ulos Mangiring. Pada bahu juga ditambahi dengan sampiran Ulos Ragi Hotang dan dengan mengenakan kain sarung. Sedangkan bagi kaum wanita, mengenakan Ulos Sadum yang disampirkan pada bagian kedua bahunya dengan cara dililit dengan Ulos Ragi Hotang dan tidak lupa untuk mengenakan sarung suji

Tarian Adat, Ada lebih dari dua tarian adat yang dapat Anda jumpai saat berkunjung ke sini. Seperti Tari Serampang Dua Belas, Tari Tor-tor, Tari Marsia Lapari, dan Tari Manduda. Tari Serampang Dua Belas merupakan salah satu tarian adat Sumatera Utara yang paling terkenal. Tarian ini merupakan tarian melayu yang diiringi dengan irama musik joget. Dengan sentuhan pukulan-pukulan gendang ala Amerika Latin, Tari ini asyik sekali untuk dinikmati sambil berjoget ria.

Senjata Tradisional, Senjata tradisonal ini tepatnya menjadi senjata khas daerah Tanah Karo Sumatera Utara. Selain Piso Surut, ada juga Piso Gajah dompak yang berupa sebilah keris panjang yang unik dan khas. Piso Gajah Tombak merupakan lambang penting dari pemerintahan Raja Singamaraja. Senjata tradisional ini hanya boleh digunakan oleh Sang Raja.

Suku,Adapun suku di sumatera utara adalah Ada beragam suku yang bisa Anda temui saat berada di Sumatera Utara seperti Suku Melayu, Suku Batak, Suku Nias dan masih banyak lagi. Dari berbagai suku ini memiliki gaya dan ragam bahasa yang berbeda.

Lagu Daerah, Sumatera Utara memiliki beberapa lagu daerah yang unik dan indah dengan nada khas dan bahasa yang khas juga. Sebut saja lagu Butet yang kini banyak dinyanyikan oleh anak-anak di seluruh Nusantara. Umumnya pengenalan lagu dari masing-masing daerah yang ada di Nusantara dikenalkan sejak masih ada di bangku sekolah dasar. Hal ini akan rasa cinta terhadap tanah air menjadi semakin kokoh dan dalam. Bahasa Daerah, Sumatera Utara Memiliki bahasa beberapa bahasa yang biasa digunakan dalam berkomunikasi di sana. Seperti Bahasa Batak, Bahasa Karo, Bahasa Nias, Bahasa Mondaling dan lain-lain.

Dan sebegitulah keragaman budaya-budaya yang ada di negeriku Indonesia khususnya Sumatera Utara sebagaimana telah saya lampirkan dalam paragraph-paragraf diatas.  setiap manusia pada suatu wilayah akan membentuk masyarakat. itu semua dikarenakan adanya interaksi antar sesame yang memiliki tujuan bersama. akan tetapi tidak semuanya dapat dikategorikan sebagai masyarakat. kebudayaan memiliki hubungan yang erat dengan masyarakat. karena kebudayaan ada dibuat oleh masyarakat. manusia harus memiliki suatu kebudayaan. tanpa kebudayaan masyarakat tidak dapat melangsungkan kehidupannya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun