Biji-bijian kecil berwarna hitam itu adalah menjadi primadona. Sensasi pedas dan hangat yang merebak mana kala biji itu digigit, membuat warga Eropa jatuh cinta. Setidaknya di tengah kedinginan cuaca, mereka bisa menyicip penganan yang memberikan kehangatan.
Biji kecil hitam itu adalah lada, rempah asli Nusantara. Ia menjadi motivasi utama para pedagang dari seluruh penjuru dunia rela berlayar mengarungi samudra.Â
Kondisi ratusan tahun lalu itu, sangat bertolak belakang dengan saat ini. Pesona lada sebagai primadona seolah telah sirna. Ia tidak lagi seberharga ratusan tahun lalu. Harga jual lada, sampai saat ini belum juga stabil. Bahkan dari tahun ke tahun terus anjlok.
Padahal Februari 2017 silam, harga lada berada di kisaran Rp.100.000 ribu hingga Rp.120.000 per kilogram. Namun pasca anjlok sampai saat ini harga terus merosot di kisaran Rp.46.000 hingga Rp.50.000 per kilogram.
Seorang petani lada di Bangka Belitung pun berkeluh kesah. Jangankan untuk bayar uang sekolah anaknya, untuk makan sehari-hari juga mereka kebingungan. Padahal dulu, menjual sekarung lada bisa untuk biaya makan lebih dari sebulan. Ironisnya lagi, Bangka Belitung merupakan salah satu daerah penghasil lada terbesar di Indonesia.Â
Sejauh ini, para petani lada merasa masih menjadi anak tiri. Karena tidak ada perhatian dari siapa pun. Termasuk dari pemerintah, khususnya Kementerian Pertanian (Kementan). Mereka tidak merasakan adanya upaya serta terobosan pemerintah memperbaiki harga jual lada. Masa depan mereka pun jadi sebuah pertanyaan besar yang seperti tiada jawaban.
Kita pun berharap, pemerintah tak tinggal diam dengan harga jual lada yang tak kunjung stabil. Sebab jika, kondisi tersebut terus terjadi, minat masyarakat bertani lada kian terkikis.Â
Andai masa bisa diputar kembali, dan para petani lada bisa merasakan komoditas tanamannya menjadi primadona dunia. Mungkin mereka tidak akan semerana saat ini.