Membangun Perpustakaan Agar Lebih Baik
Perpustakaan merupakan sebuah sarana untuk belajar sepanjang hayat. Seperti yang ada pada Al-Qur'an surah Iqra ayat 1 yaitu baca. Ayat tersebut menjelaskan perintah literasi. Literasi harus terus berkembang konsepnya, serta ruang lingkupnya. Dikutip dari Musthafa (dalam Indrawati 2020:383) pengertian literasi adalah sebuah kemampuan membaca, menulis, serta berfikir secara kritis. Dalam membangun literasi yang baik perlu dikenalkan membaca saat usia dini sehingga dapat pemahaman yang luas dan mampu mencari sesuatu informasi yang khusus.
Perpustakaan menyediakan pengetahuan yang direkam dan tertulis dalam kumpulan buku-buku dari berbagai sumber yang dapat dibaca oleh masyarakat luas baik peserta didik. Perpustakaan dapat melahirkan seseorang yang akan memiliki berpengetahuan tinggi. Perpustakaan senantiasa dapat mendorong kita menjadi peribadi yang lebih baik dan juga memiliki kreativitas tinggi. Peran kita pada perpustakaan sangat penting, kita dapat membangun peprustakaan yang lebih baik lagi dengan cara membangun literasi.
Perpustakaan harus dibuat dengan senyaman mungkin. Perpustakaan harus mampu memiliki layanan fasilitas yang baik, menjaga kebersihan, memiliki berbagai koleksi buku, dan memiliki tampilan ruangan yang menarik. Tidak hanya tiga struktur itu, kelembagaan yang kuat juga harus di terapkan seperti yang tertera dalam Undang-Undang Nomor 43 Tahun 2007 Tentang Perpustakaan bahwa sebagai salah satu upaya untuk memajukan kebudayaan nasional. Perpustkaan merupakan wahana pelestarian kekayaan budaya Indonesia. Jika perpustakaan dibuat tidak seperti yang sudah dijelaskan maka kurangnya peminat masyarakat untuk mendatangi perpustakaan. Maka minat membaca masyarakat akan menjadi tidak meningkat.
Menurut saya pengurus perpustakaan dibeberapa tempat sangat kurang memperhatikan perpustakaannya. Ketika saya mengunjungi salah satu perpurstakaan, perpustakaan tersebut kurang terawat. Banyak debu yang membuat para pengunjung kurang nyaman ketika ingin menikmati fasilitas yang tersedia. Bahkan ada yang ruangannya hingga sudah kurang layak dipakai dan perlunya perawatan yang cukup mendalam sehingga menimbulkan rasa kurang nyaman ketika mendatanginya.
Saya pernah mendatangi salah satu sekolah, sekolah tersebut sangat disayangkan sekali perpustakaannya tidak dikelola dengan baik oleh pihak sekolah. Perpustakaan sekolah sangat berperan penting bagi guru dan peserta didiknya. Selain untuk meningkatkan ilmu dapat juga meningkatkan kreativitas siswa, menambah informasi, dan dapat membangun literasi dengan baik. perpustakaan sekolah merupakan bagian yang terdapat di sekolah yang berfungsi sebagai mengelola bahasan Pustaka, dapat berupa buku maupun non buku yang sudah diatur secara terstruktur dengan aturan-aturan tertentu. Peran perpustakaan dalam sekolah agar mampu meningkatkan kualitas sekolah, serta kualitas para peserta didiknya, maka sangat perlu dibangun perpustakaan yang dapat menjadi sumber belajar dan dapat melahirkan siswa menjadi pintar.
Jika perpustakaan dibuat dalam pengelolaan perpustakaan yang baik seperti, sarana prasarana yang ada mampu memfasilitasi para pengunjung, kebersihan ruangan perpustakaan yang terjaga, pencahayaannya yang cukup, keamanan yang terjaga, serta lokasi Gedung perpustakaan yang strategis supaya para pengunjung mudah mengaksesnya. Maka dapat membangun tingkat kegemaran literasi pada masyarakat. Indonesia akan mampu menciptakan masyarakat yang mempunyai literasi yang tinggi. Tidak buta informasi dan mampu menciptakan individu yang terampil, berinovasi tinggi dan dapat meluaskan soft skil dalam berbagai terapan yang dapat dipraktekan secara mandiri tanpa harus menggantungkan kepada pihak lain.
Perpustakaan harus terus berkembang sesuai zaman. Agar perpustakaan tidak ditinggalkan oleh masyarakat. Perpustakaan harus terus dapat berinovasi dengan segala kemajuan teknologi saat ini. Perpustakaan harus dapat memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi. Buku yang ada dalam perpustakaan harus memilki koleksi yang beragam dan lengkap. Perpustakaan diharapkan menyediakan koleksi digital sebagai suatu kemajuan dalam memanfaatkan teknologi yang berkembang pada saat ini. Supaya para masyarakat luas dapat mencari buku dengan lebih mudah.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H