Lantas apa memutuskan untuk menikah dan tidak ingin memiliki anak adalah salah ?Â
Setiap orang adalah pemimpin bagi dirinya sendiri dan setiap rumah tangga memiliki prinsip yang berbeda dengan rumah tangga lainnya. Jadi tidak salah ketika ada orang yang memutuskan untuk tidak ingin memiliki anak dan telah berdiskusi dengan pasangannya.Â
Sayangnya tidak semua orang bisa menghargai pilihan hidup orang lain. Ketika pilihan hidup orang lain berbeda dengan aturan yang biasanya ada di dalam masyarakat, banyak orang akan mencemooh dan mengatakan hal-hal yang tidak baik.Â
Ada banyak orang yang memutuskan untuk tidak ingin memiliki anak dan dicemooh oleh banyak orang. Mengapa kita tidak bisa menghargai pilihan hidup orang lain ? Padahal angka yang biasa kita lihat 6 belum tentu orang lain akan melihat 6 juga. Bisa jadi yang mereka lihat angka 9.Â
Jadi, berhenti untuk menghina dan merendahkan keputusan hidup orang lain. Banyak membaca buku dan memperluas wawasan adalah salah satu cara agar kita dapat memiliki pola pikir yang terbuka. Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H