Mohon tunggu...
IRFAN MAULANA
IRFAN MAULANA Mohon Tunggu... Pengacara - Pegiat Hukum

young people who want to be the nation's successors

Selanjutnya

Tutup

Politik

Setumpuk Masalah Kecamatan Sekerak Untuk Pewaris Pemerintah

2 November 2024   18:05 Diperbarui: 2 November 2024   18:48 106
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Kecamatan Sekerak dengan ibu kota Sekerak Kanan memiliki luas 257,95 Km, berada pada 8 meter di atas permukaan laut (MDPL). Sekerak memiliki 14 desa/kampung dan 34 dusun yang dinaungi oleh sekitar 7.755 penduduk. 

Mata pencarian utama masyarakat Sekerak adalah bertani. Hal tersebut disebabkan wilayahnya yang sebagian besar masih berupa hutan subur, sehingga cocok untuk lahan pertanian, seperti karet, sawit, sayur-sayuran dan buah-buahan. Hal ini pula yang menyebabkan wilayah Kecamatan Sekerak sangat adem dan asri.

Sekerak dihuni oleh suku Tamiang Hulu sehingga sifat kebanyakan masyarakat daerah ini dikenal ramah, tegas, dan santun.

Namun, di balik keindahan Sekerak masih banyak problem yang belum terselesaikan. Sejak kecamatan ini lahir belum terlihat secercah cahaya kemajuan pada Sekerak. Hal tersebut bisa dilihat dari berbagai aspek.

1. Kondisi Jalan

Kondisi jalan di desa kecamatan Sekerak yang masih banyak rusak bahkan rusak berat. Berdasarkan data Badan Pusat Statistika (BPS) Aceh Tamiang tahun 2023, jalan kecamatan Sekerak memiliki panjang 48.8 Km dengan kondisi baik hanya 11.30 Km, kondisi sedang 0.8 Km, kondisi rusak ringan 1.4 Km, kemudian dengan kondisi rusak berat mencapai 35.30 Km. Adapun untuk kondisi jalan yang teraspal hanya 13.1 Km, sedangkan kondisi jalan yang krikil/tanah sepanjang 20.4 Km dan dengan kondisi lainnya sepanjang 15.3 Km.

Kondisi tersebut terbilang buruk jika dibandingkan dengan kondisi kecamatan yang hampir sama panjang jalannya seperti kecamatan Bandar Pusaka yang memiliki jalan sepanjang 48.3 Km dan kecamatan Banda Mulia sepanjang 42.5 Km. Kemudian Sekerak belum ada jalan kecamatan sendiri yang dapat menghubungkan langsung ke seluruh desa yang ada di Kecamatan Sekerak, sehingga banyak desa-desa yang mengakses melalui jalan kecamatan Bandar Pusaka yang harus menyebrangi sungai Tamiang dengan transportasi getek.

Hal tersebut sangat memperihatinkan sebab jalan merupakan salah satu sarana transportasi yang sangat berpengaruh terhadap aktivitas masyarakat, kemudian pembangunan insfrastruktur jalan desa dapat memberikan dampak positif untuk meningkatkan kualitas hidup masyarakat desa karena infrastruktur menjadi kebutuhan mendasar yang harus dipenuhi. Kemudian kondisi jembatan juga mengkhawatirkan, mengingatkan jembatan merupakan sebuah sarana transportasi yang memiliki peran yang sangat penting bagi kelancaran pergerakan lalu lintas, jembatan juga akan berpengaruh pada peningkatan laju ekonomi masyakarat setempat. 

2. Kondisi Akses Internet

Kondisi akses internet yang sangat kurang, bahkan tidak ada di Kecamatan Sekerak, keberadaan tower jaringan hanya ada di Sekerak Kanan dan itu tidak akan sampai diakses oleh seluruh desa di Kecamatan Sekerak. Menurut data BPS, desa yang mendapatkan akses Internet hanya desa Sekerak Kanan, Bandar Mahligai dan Pantai Tinjau, bayangkan di era serba digital saat ini masih ada wilayah yang tidak bisa merasakan akses internet dengan baik, internet sangat memberikan manfaat bagi masyarakat, dengan internet maka masyarakat bisa mengakses informasi dengan mudah dan cepat, apalagi saat ini sektor pendidikan sudah menggunakan internet saat ujian, maka banyak siswa harus pergi ke sekolah lain untuk melaksanakan ujian sekolah, tentunya ini sangat menyulitkan siswa dan sekolah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun