Mohon tunggu...
Irfan Fandi
Irfan Fandi Mohon Tunggu... Buruh - Menulis dan Membaca adalah suatu aksi yang bisa membuat kita terlihat beda dari orang yang disekitar kita

Email : irvandi00@gmail.com || Suka Baca dan Nonton Film || Pekanbaru, Riau ||

Selanjutnya

Tutup

Raket Pilihan

The Minions Berhasil Melaju ke Babak Final HSBC BWF World Tour Final 2021

4 Desember 2021   21:30 Diperbarui: 4 Desember 2021   21:43 270
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

HSBC BWF World Tour Final hari ini sudah masuk ke babak semi final, empat pemain terbaik dari semua sektor akan berjuang memperebutkan tiket final besok di Westin Nusa Dua Bali Resort. Indonesia berhasil membawa dua pasangan wakilnya untuk bertanding di babak semi final HSBC BWF World Tour Final. Greysia Polii/Apriyani Rahayu dan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo menjadi satu-satunya wakil Indonesia untuk sektor Ganda Putra dan ganda Putri.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo merupakan salah satunya pasangan Ganda Putra yang akan bertanding malam ini, mereka akan siap untuk menghadapi lawannya di babak semi final hari ini. Namun sebelumnya saya akan merekap perjalanan pasangan Ganda Putra Indonesia dari penyisihan group hingga ke babak semi final hari ini.

Perjalanan The Minions masuk ke babak semi final

The Minions berada dalam Group A bersama tida negara lainnya yaitu India, Chinese Taipe dan Denmark. Pada awal babak penyisihan pertama minions harus memulai laga dengan Lee Yang dan Wang Chi-Lin dengan persaingan ketat straight game langsung 23-21 dan 21-19. Minions berhasil mengalahkan sang juara Olimpiade Tokyo 2020 dengan percaya diri yang tinggi dan meyakinkan.

Pada hari kedua di babak penyisihan group minions tidak perlu memainkan pertandingan karena pasangan Ganda Putra India walkover Karena cedera dari salah satu pemainnya. Pada hari ketiha babak penyisihan dan penentuan juara group, mereka berhasil mengalahkan Kim Astrup dan Ander Skarup Rasmussen dengan rubber game 21-15, 18-21 dan 21-9.

Semi Final HSBC BWF World Tour Final Men's Double

Setelah menjalankan babak penyisihan dari semua sektor group, pada tanggal 03 Desember 2021 malam hari jam 22:00 pihak panitia melakukan undi draw kepada semua pemain yang sudah melangkah ke babak semi final. Bagi juara group mereka tetap pada posisinya masing-masing, pemain yang menjadi runner-up lah yang dilakukan pengundian untuk menentukan siapa yang akan menajdi lawannya di babak semi final nanti.

Tidak tertutup kemungkinan lawan yang akan dihadapi adalah pemain yang berada satu group dengan mereka. Tidak ada yang bisa memprediksi hasil undian, ternyata hasilnya tidak sesuai dengan harapan karena minions harus kembali berhadapan dengan pasangan Chinese Taipe Lee Yang dan Wang Chi-Lin yang merupakan sang juara Olimpiade Tokyo 2020.

Hasil pertandingan semi final HSBC BWF World Tour Final

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo sudah mempersiapkan mental dan fisik stamina untuk melawan sang juara Olimpiade Tokyo 2020 kemarin. Saya melihat dari awal masuk lapangan, minions terlihat seperti meyakinkan untuk bisa merebut tiket final besok untuk melawan lawannya di Final SimInvest Indonesia Open 2021 Takuro Hoki dan Yugo Kobayasi.

Pertandingan game pertama minions kalah cepat panas dengan pemain Chinese Taipe untuk merebut game pertama agar bisa meraih kemenangan. Lawan yang dihadapi tidak semudah dans egampang yang diperkirakan oleh seluruh fans bulutangkis dunia. Game pertama permainan di perlihatkan sangat sengit dan perolehan poin ketat. Akhirnya game pertama ini berhasil di rebut oleh pasangan Ganda Putra Chinese Taipe dengan skor 18-21.

Minions tidak mau berdiam diri dan kalah dengan mudah oleh pasangan juara Olimpiade ini, mereka memiliki kesempatan untuk bisa merebut kembali gelar sebagai pemain terbaik di turnamen ini. Permainan game kedua lebih menarik dan lebih seru di perlihatkan oleh kedua pasnagan. Mereka sungguh memperlihatkan segala effort dan kesungguhan dalam diri mereka untuk merebut game kedua. Game kedua berhasil di dapatkan oleh minions dengan pertarungan yang melelahkan dan menegangkan bagi penonton yang melihat pertandingan mereka di televisi 23-21.

Minions berhasil memaksa pasangan Ganda Putra Chinese Taipe untuk bermain rubber game. Pertandingan di babak ketiga lebih seru dan menarik untuk disaksikan sebagai penentuan siapa yang akan berhasil meraih satu tiket final di HSBC BWF World Tour Final. Minions harus bekerja keras dan siap bermain menyerang untuk bisa melangkah ke babak sleanjutnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Raket Selengkapnya
Lihat Raket Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun