Judul : The Suicide Squade
Produksi : Warner Bros Pictures
Sutradara : James Gunn
Durasi 2 Jam 12 Menit
Cast & Crew
The Suicide Squad merupakan film lanjutan dari film pertamanya yang di produksi langsung oleh Warner Bros Pictures. Dlaam Film ini James Gunn di percayai untuk menggarap film kedua dari Komik DC dengan judul yang sama, film ini banyak di bintangi oleh actor kawakan terkenal yang ada di Hollywood saat ini. Sebut saja ada Margot Robbie, Idris Elba, John Cena, Joel Kinnaman, David Dasmalchian, Daniela Melchior dan Viola Davis.
Berbeda dengan film pertamanya, banyak pemeran bintang baru yang masuk dalam pahlawan Komik DC. Hanya Harley Queen yang masih tetap bertahan dalam sekuel kedua ini yang masih dibintangi oleh Margot Robbie, selain itu banyak penampakan yang aktor dan aktris baru untuk meramaikan film besar ini menjadi lebih menarik.
Sinopsis
Amanda Waller kembali mencari beberapa tahanan untuk dijadikan team Task Force X ke sebuah misi di pulau terpencil bernama Corto mOrtese untuk menggagalkan dan menghancurkan sebuah proyek yang bernama "Starfish". Ketika Team Task Force X tiba di pulau terpencil itu, banyak hambatan dan masalah terjadi yang menghampiri mereka dalam menyelesaikan misi tersebut.
Mulai dari pemerintah otoriter di pulau itu, hingga ancaman dari proyek starfish sendiri yang ternyata sangat berbahaya, proyek yang bisa menghancurkan dunia. Itu merupakan sebuah proyek yang sangat luar biasa dan tidak pernah dibayangkan oleh siapa pun, termsuk mereka yang ingin menggagalkan dan menghancurkan proyek tersebut.
Cerita
Awal film ini dimulai, penonton akan dibuat tercengang oleh aksi masing-masing aktor. Film ini gila banget untuk awal mula, lebih sadir, lebih seru, lebih gila dan juga di barengi dengan dilaog lucu khas komedi yang membuat penonton lebih rileks dan bisa menikmati cerita film sampai habis.
Dari segi cerita yang ditampilkan sangat menarik, banyak dialog yang bikin ngakak dan lucu saat menonton film ini. Adegan demi adegan yang ditampilkan juga sangat luar biasa, para pemain menikmati sekali setiap peran yang telah di tentukan oleh sang sutradara.