Akhir-akhir ini banyak sekali kasus suami istri yang bertengkar masalah yang seharusnya tidak di selesaikan dengan pertengkaran apalagi sampai ke pengadilan agama untuk melakukan perceraian, sebagian masalah karena sang istri tidak mau mengalah dan suami pun terlalu menyalahkan sang istri dan istri tidak terima dengan itu.
Dalam masalah ini masuk kepada masalah kesetaraan gender, seperti yang kita ketahui pada masa dahulu kedudukan wanita lebih rendah dari pada pria dan sang pria berhak untuk memimpin wanita dalam segala aspek, wanita hanya berjaga dirumah dan menjaga kebersihan, makanan dan kebutuhan keluarga.
Tapi hal tersebut tidak berlaku untuk masa saat ini, karena sekarang ada yang namanya undang-undang hak asasi manusia dan kesetaraan gender, jadi di mata hukum, wanita dan pria adalah setara.
Siapa yang salah maka ia dihukum, tidak peduli pria dan wanita, semuanya sama. Meskipun suami yang bersalah, dia tidak akan dibela oleh hukum, yang benar maka ia yang menang.
Pelajaran yang bisa kita ambil dari kesetaraan gender adalah kita harus dapat dan harus menghargai lawan jenis kita, karena kita semua setara dan sama.
Terima kasih
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H