Dari lanjutan kompetisi sepakbola putra Olimpiade Tokyo 2020 yang juga telah memasuki Matchday 2 Fase Grup , dan tim tuan rumah Jepang U23 yang berada di Grup A berhasil meraih kemenangan atas Meksiko U23 dengan skor akhir 2-1 .
Gol tim Jepang U23 berhasil dicetak oleh Takefusa Kubo pada menit '6 dan gol penalti Ritsu Doan pada menit '11 , sementara itu satu gol balasan Meksiko U23 berhasil dicetak oleh Roberto Alvarado pada menit '85 yang berlangsung di Stadion Saitama Stadium 2002 .
Sementara itu Prancis U23 berhasil meraih kemenangan perdana setelah berhasil meraih kemenangan atas Afrika Selatan U23 dengan skor akhir 4-3 . Andre Pierre Gicnac yang mencetak hattrick atau 3 gol menjadi bintang masing masing gol pada menit '57 , '78 dan gol penalti pada menit '86 dan satu gol Teji Savanier pada menit '90+4 . Sementara itu tiga gol Afrika Selatan U23 berhasil dicetak oleh Kabamelo Kodisang pada menit '53 , Evidence Makgopa pada menit '72 dan Teboho Mokoena pada menit '81 .
Dengan demikian , Jepang U23 berada di posisi pertama puncak klasemen sementara dengan nilai 6 poin dan diposisi kedua ditempati oleh Meksiko U23 dengan nilai 3 poin dan diposisi ketiga ditempati oleh Prancis U23 dengan nilai 3 poin sementara itu diposisi keempat ditempati oleh Afrika Selatan dengan nilai 0 poin .
Sementara itu dari Grup B , antar Selandia Baru U23 vs Honduras U23 berakhir dengan skor 2-3 , gol tim Selandia Baru U23 berhasil dicetak oleh Liberato Cacare pada menit '10 dan gol Chris Wood pada menit '49 , sementara 3 gol Honduras U23 berhasil dicetak oleh Luis Palma pada menit '45+1 , Juan Obrecon pada menit '78 dan gol Roberto Rivas pada menit '87 .
Dipertandingan lainnya ada Rumania U23 vs Korea Selatan U23 yang berakhir dengan skor 0-4 , gol tim Korea Selatan U23 berhasil dicetak oleh Marius Marin yang juga gol bunuh diri pada menit '27 , Lee Dong-Keyong pada menit '59 , Lee Kang-In gol penalti pada menit '84 dan pada menit '90 .
Dengan demikian , kini Korea Selatan U23 berhasil menempati posisi pertama puncak klasemen sementara dengan nilai 3 poin , diposisi kedua dan ketiga serta keempat ditempati oleh Honduras U23 , Selandia Baru U23 , Rumania U23 dengan nilai sama yaitu 3 poin .
Sementara itu dari Grup C , Mesir U23 vs Argentina U23 berakhir dengan skor tipis 0-1 . Satu-satunya gol tunggal kemenangan tim Argentina U23 berhasil dicetak oleh Facundo Medina pada menit '52 . Sementara itu juga Australia U23 vs Spanyol U23 berakhir dengan skor tipis 0-1 , gol tim Spanyol U23 berhasil dicetak oleh Mikel Oyarzabal pada menit '81 .
Dengan demikian , Spanyol U23 berhasil menempati posisi pertama puncak klasemen sementara dengan nilai 4 poin , diposisi kedua dan ketiga ditempati oleh Australia U23 dan Argentina U23 dengan nilai 3 poin , sementara itu Mesir U23 berada di posisi juru kunci keempat dengan nilai 1 poin .
Sementara itu dari Grup D , Brasil U23 bermain imbang tanpa gol saat hadapi lawannya Pantai Gading U23 dengan skor 0-0 , sementara itu Arab Saudi U23 vs Jerman U23 berakhir dengan skor 2-3 Â . Gol tim Arab Saudi U23 berhasil dicetak oleh dua gol Sami Al-Najei pada menit '30 dan '50 , sementara itu gol dari Jerman U23 berhasil dicetak oleh Nadiem Amiri pada menit '11 , Ragnar Ache pada menit '43 , dan gol Felix Uduokhai pada menit '75 .
Dengan demikian , Brasil U23 berhasil menempati posisi pertama puncak klasemen sementara dengan nilai 4 poin , diposisi kedua ditempati oleh Pantai Gading U23 dengan nilai 4 poin , diposisi ketiga ditempati oleh Jerman U23 dengan nilai 3 poin , diposisi keempat atau juru kunci ditempati oleh Arab Saudi U23 dengan nilai 1 poin .