Mohon tunggu...
Irda Handayani
Irda Handayani Mohon Tunggu... karyawan swasta -

Blogger | Writer | Graphic Designer | Founder of Rumah Blog Indonesia | www.rumahblogindonesia.web.id I www.irda.web.id

Selanjutnya

Tutup

Edukasi

Mohon Bantuan Info Tentang Step Pada Anak

11 November 2011   13:16 Diperbarui: 25 Juni 2015   23:47 745
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Beauty. Sumber ilustrasi: Unsplash

Dear All Kompasianer, selamat malam.

Kali ini, saya ingin meminta tolong kepada Anda semua, terkait dengan masalah step yang sering dialami oleh Nadia, sepupu kecil saya yang akan berusia 2 tahun bulan depan. Saya memang tidak menghitung sudah sampai berapa kali selama ini dia mengalami step, seingat saya, dia sudah dibawa ke rumah sakit karena step sebanyak 4 atau 5 kali dalam kurun waktu 1 tahun ini.

Nadia memang mengalami sakit, bisa dibilang kalau beberapa syaraf di tubuhnya tidak berkembang secara normal, hal ini sudah terjadi semenjak dia berumur 7 bulan. Jujur, saya pun tidak tahu apa penyebabnya karena terlalu banyak diagnosis dokter yang semakin membingungkan orang tuanya. Bahkan, pengobatan alternatif pun belum membuahkan hasil yang maksimal, sama seperti pengobatan medis. Menjelang umur 2 tahun ini, Nadia sama sekali belum bisa berjalan, bahkan berdiri pun belum mampu...

Saya sangat menyayangi dia... Oh ya, Nadia lumayan sering diberikan kopi hitam, karena menurut sebagian orang kopi hitam itu dapat menurunkan atau mengurangi tingkat stepnya. Entahlah, saya hanya seorang bulek yang berusaha membantunya semampunya, selebihnya orang tuanya yang berusaha ke sana kemari untuk mengusahakan kesembuhan Nadia.

Saya juga mendapat info, kalau seorang anak yang terlalu sering step tidak akan baik bagi perkembangannya kelak. Maka, saya memohon kepada Anda semua, adakah info yang dapat berguna bagi saya untuk membantu Nadia yang sekarang sedang berada di rumah sakit karena step nya sore ini.

Demikianlah saya sampaikan, atas bantuannya saya ucapkan terima kasih...

Mohon tunggu...

Lihat Konten Edukasi Selengkapnya
Lihat Edukasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun