Bicara dengan Puisi #10 :
Senja diakhir Tahun
Ditulis oleh : eko irawan
Kemarin adalah jejak kisah. Merekam asa, melukis gundah. Tentang hari ini, dalam doa berpasrah. Kemana esok mengarah.
Hari ini dengan esok hari, itu sama. Tak ada yang beda. Bulan ini dengan bulan depan, juga sama. Juga tentang pergantian tahun, hanya angka yang beda.
Senja di akhir tahun. Arungi samudra, dalam asa menghimpun. Perahu para pendoa pengharap ampun. Ikuti alur nahkoda semesta, yang menuntun.
Tetaplah berjuang wahai pujangga. Bicara dengan puisi cinta. Senja akhir tahun adalah awal mula. Babak baru kisah bahagia.
De Huize Sustaination, 31 Desember 2023
Ditulis untuk Seri Bicara Dengan Puisi 10
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H