Mohon tunggu...
Eko Irawan
Eko Irawan Mohon Tunggu... Sejarawan - Pegiat Sejarah, Sastra, Budaya dan Literasi

Ayo Nulis untuk Abadikan Kisah, Berbagi Inspirasi dan Menembus Batas

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Menghargai yang Sekarang Ada (Seri Klik Soulmate #10)

19 November 2023   23:45 Diperbarui: 19 November 2023   23:49 94
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokpri Eko Irawan seri Klik Soulmate #10 foto diolah dng lumii dan snapsheed

Puisi : Menghargai Yang Sekarang Ada
(Seri Klik Soulmate #10)
Ditulis oleh : eko irawan

Ideal itu kadang muluk. Tak terukur. Tak tercapai. Tak dapat diraih, tak dapat digapai.

Lalu apa definisi bahagia. Jika tak pernah ada. Tak berwujud nyata. Hanya angan kosong yang hampa.

Ideal boleh, tapi realistis harus. Apa sepanjang umur hanya dijajah mimpi. Yang sekarang ada, dilupakan, diabaikan. Jawablah, kapan mampu bersyukur?

Cita cita boleh setinggi angkasa. Hakmu pilihanmu. Tak ada larangan pasang standar tinggi. Motivasi wajib, lupa bersyukur jangan.

Menghargai yang sekarang ada. Itu super spesial. Dari pada protes, menuntut yang tak patut. Tapi sepelekan yang nyata ada.

Jangan tunggu yang ada sirna. Lupa pernah ada, menuntut yang tak pernah ada. Menyesal itu prilaku sia sia. Ada tak disyukuri, apa hilang akan ditangisi.

Pandailah bersyukur, lebih baik dari pada pandai ngelindur. Lihai menuntut, yang ada dianggap uzur. Lupa umur, lalai berkah tak terukur. Siapa akan kagum pada orang takabur.

De Huize Soulmate, 19 November 2023
Ditulis untuk Seri Klik Soulmate 10

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun