Mohon tunggu...
kknmit18_randusari
kknmit18_randusari Mohon Tunggu... Mahasiswa - UIN Walisongo Semarang

Posko 10

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Dorong Imajinasi dan Kreatifitas Anak, Mahasiswa KKN Posko 10 Desa Randusari Adakan Kegiatan Mewarnai di KB Melati

23 Agustus 2024   14:40 Diperbarui: 23 Agustus 2024   14:53 104
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Foto Bersama Mahasiswa KKN Posko 10 dengan Murid KB Melati setelah kegiatan mewarnai, (dok. pribadi)

Mahasiswa Posko 10 Kuliah Kerja Nyata (KKN) MIT 18 UIN Walisongo Semarang mengadakan kegiatan mewarnai di KB Melati Desa Randuari. Mewarnai merupakan kegiatan yang dilakukan untuk meningkatkan kreativitas murid murid KB Melati, dengan mewarnai anak anak bebas mengekspresikan imajinasinya, terutama di umur anak-anak yang masih berumur 3 sampai 4 tahun. Di umur mereka yang sekarang ini lebih mendominasi dan lebih tertarik dalam pembelajaran dengan konsep bermain sambal belajar. Kegiatan tersebut berlangsung pada hari Senin, 12 Agustus 2024 pada pukul 09.00 hingga 10.00 WIB.

Jumlah murid KB yang mengikuti sebanyak 14 anak. Anak-anak merasa senang dan cukup berpartisipasi dengan adanya kegiatan mewarnai, disajikan berbagai macam gambar sehingga anak-anak merasa tertarik dengan keragaman gambar yang ada. Partisipasi maupun dukungan juga diberikan dari ibu guru pengajar KB Melati, dimana jumlah keseluruhan pengajar sebanyak tiga guru.

perkenalan dari mahasiswa KKN Posko 10 yang akan mengadakan kegiatan mewarnai (dok. pribadi)
perkenalan dari mahasiswa KKN Posko 10 yang akan mengadakan kegiatan mewarnai (dok. pribadi)

Dengan diperkenankannya mahasiswa KKN untuk ikut dalam berkegiatan di KB respon dari pengajar sangat mendukung dengan pernyataan dari Ziza, salah satu pengajar di KB "Dengan senang hati kami sebagai pengajar justru merasa terbantu dan bersukur atas bergabungnya mahasiswa KKN untuk membantu dalam pembelajaran". Dengan dilakukannya koordinasi terlebih dahulu dengan guru KB membuat acara yang disusun dapat terlaksana dengan tertib dan berkesan.

Selain guru, mahasiswa dari KKN posko 10 Desa Randusari juga berbicara tentang harapan acara ini dan dampak positifnya. Asy'ari Mughni selaku koordinator desa posko 10 menyatakan "kami sangat senang dapat berkonstribusi dan mewujudkan acara seperti ini. Anak anak juga perlu perhatian pendidikan yang khusus sesuai dengan umur dan penangkapan disetiap pelajaran yang akan disampaikan. Di umur 3 sampai 4 tahun anak-anak dominan menyukai hal-hal yang unik, dan dari situ salah satu pembelajaran yang cocok yaitu belajar merwarnai sebagai wujud pengekspresian anak-anak dalam berkreasi terhadap karya mereka".

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun