Mohon tunggu...
Iraaa
Iraaa Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

UNNES Giat 9 Desa Malangan

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

PUCA KUBA: Solusi Pemberdayaan Lingkungan dari Limbah Kulit Bawang Merah

19 Agustus 2024   13:35 Diperbarui: 19 Agustus 2024   13:38 15
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
UNNES Giat 9 Desa Malangan 

UNNES GIAT (Growing, Impactful, Awareness, Team work) merupakan program wajib tahunan berupa kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) yang dilaksanakan oleh Universitas Negeri Semarang (UNNES). Program UNNES GIAT kali ini merupakan periode ke-9 yang pelaksanaannya tersebar di beberapa wilayah di Jawa Tengah, salah satunya di Kabupaten Klaten dengan tema “Desa Penggerak Pancasila”. Setiap kelompok UNNES GIAT 9 yang telah ditentukan akan menempati setiap desa yang ada di Kabupaten Klaten, salah satunya adalah Desa Malangan, Kecamatan Tulung dengan jumlah anggota 12 orang mahasiswa.

Pada hakekatnya, masyarakat di pedesaan melakukan pemenuhan kebutuhan pangan dengan cara memasak. Kegiatan tersebut tidak akan luput dari adanya limbah organik hasil bahan-bahan yang digunakan. Salah satu bahan masakan yang paling banyak digunakan dalam memasak adalah bawang merah. Kulit dari bawang merah merupakan limbah rumah tangga yang tidak memiliki nilai namun dapat dimanfaatkan. Seringkali, limbah tersebut dibuang tanpa mempertimbangkan yang dapat dihasilkan dari pengolahannya.

Melalui pembekalan dan arahan yang diberikan oleh DPL dan Pusbang KKN UNNES, kelompok UNNES GIAT 9 Desa Malangan mewujudkan inovasi tersebut untuk meningkatkan kesadaran masyarakat perihal pentingnya pengelolaan limbah kulit bawang merah. “PUCA KUBA merupakan pupuk karya inovatif yang luar biasa dari mahasiswa KKN Giat9 di desa Malangan Tulung Klaten, dengan memanfaatkan limbah kulit bawang. Karya inovatif ini sangat selaras dengan visi Unnes sebagai Kampus Konservasi.” ujar Bapak Yoyok Nugroho DPL KKN UNNES.

UNNES Giat 9 Desa Malangan
UNNES Giat 9 Desa Malangan
Kelompok UNNES GIAT 9 mengadakan kegiatan sosialisasi dan demonstrasi tentang pemanfaatan kulit bawang menjadi PUCA KUBA pada hari Minggu, 21 Juli 2024 pukul 20.00 WIB, di Dukuh Kuwon, Desa Malangan, Kecamatan Tulung, Kabupaten Klaten yang dikoordinatori oleh Ma’rifatul ‘Ainun Niswa mahasiswa Jurusan Geografi. 

Pupuk cair yang dihasilkan dari kulit bawang diberi nama dengan singkatan PUCA KUBA yang artinya Pupuk Cair Kulit Bawang. Hal ini juga mendapatkan komentar positif dari Mas Lucky ketua Karang Taruna Dukuh Kuwon, “Ini bisa menjadi trobosan baru dan dapat dipraktikkan disini, karena bahannya juga mudah didapatkan sehingga bisa membantu kegiatan perkebunan di desa ini.”

Kegiatan ini bertujuan untuk mengedukasi masyarakat tentang cara mengolah limbah menjadi sumber daya yang bermanfaat, serta mendorong praktik berkelanjutan dalam pengelolaan limbah rumah tangga. Maka dari itu, diharapkan masyarakat dapat lebih peka akan pentingnya pemanfaatan limbah dan berkontribusi dalam menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun