Kita sekarang sudah berada di jaman yang sangat modern, apa-apa bisa kita dapatkan secara online tanpa perlu keluar rumah. Tinggal download aplikasi yang diingikan, kemudian senam jari, semuanya akan tersedia untuk kalian semua. Semuanya sudah tersedia di satu aplikasi dengan berbagai macam penawaran, contohnya saja ojek online dengan berbagai macam nama, service, harga, dan promo. Dan saat ini saya juga akan membahas di blog saya, tentang kemudahan bertransaksi secara online, eiiits bukan masalah ojek online lagi yah, tadi hanya sekedar intro.
Untuk saat ini saya akan membahas tentang Aplikasi Travel, memang banyak nama jenis aplikasi travel saat ini, yang menawarkan berbagai macam kemudahan transaksi terbaik, aman dan pastinya praktis. Salah satu yang saya akan bahas adalah Aplikasi Traveloka. Dimana saya hampir 3 Tahun sudah menggunakan aplikasi tersebut. Tapi sebagai pendatang baru, saa sangat puas dengan pelayanan traveloka yang menyediakan fitur-fitur untuk travelling. Sebagai orang yang suka traveling, akomodasi seperti pesawat ataupun kereta api adalah faktor utamanya, Eiiitts jangan salah Hotel pun juga salah satu faktor utama ketika kita sedang travelling. Karna saat kita travelling, hotel adalah tempat untuk beristirahat, agar esok bisa menjelajah kota yang dituju.
Kita muali membahas tentang hotel. Oke,  ini adalah pembahasan yang paling saya suka dari salah satu fitur-fitur Traveloka. Mungkin Blogger, paham  kenapa saya suka membahas tentang hotel, karna muka saya adalah muka bantal, hahaha. Sekali lihat kasur langsung tepar. Oke, abaikan saja salah satu kelebihan saya itu, dari kelebihan-kelebihan saya yang lainnya.Â
Mungkin ini adalah salah satu pengalaman pribadi saya, yang selalu aku ingat ketika Travelling bareng 2 sahabatku. Tak ada rencana, tak ada tujuan, dan budgetpun minim. Walaupun kita karyawan bank, tapi kita semua seorang perantauan yang semua-semuanya harus pakai duit. Katanya sih, siksaan Ibu Kota lebih kejam dari Ibu Tiri. hahahha. Tapi itu memang benar sih, soalnya saya pernah mencoba merantau ke Ibu Kota selama 2 Tahun. Dan memang siksaan Ibu Kota lebih kejam dari siksaan Ibu Tiri.
Nah, karna kita bertiga tidak tau mau kemana, tapi butuh refreshing karna kepala serasa mau pecah diomelin bos dikantor, sedangkan budget tipis untuk Refreshing yang sosialita. Akhirnya kita mutusin buat pergi ke yang deket-deket aja, yaitu kota Bandung. Jumat sore kita kumpul dikantor dengan tas ransel dengan isi seadanya.Â
Diskusi pertama bahas tentang akomodasi, karna kita bertiga juga belum pernah ke bandung dan gak tau harus naik apa. Mau naik pesawat tapi Bandung belum ada bandara, mau naik kereta stasiunnya jauh, mau naik travel sudah penuh, Dan akhirnya naiklah kita Bus, yang penting sampai kota Bandung.
Mulailah kita berbincang-bincang didalam bus, diskusi kedua kita bingung masalah penginapan atau hotel. Mulailah kita pegang hp satu persatu, searching hotel murah di Bandung. Dan gapteknya kita telpon satu persatu hotel untuk booking, dan kebanyakan hotelnya menerima unag cash, secara kita nyari hotel murah. Dan kitapun gak tau hotel itu dekat gak dengan terminal yang kita tuju, untuk harganya bervariasi, tanpa kita tau riview hotelnya gimana. Haduuch,,,kita bertiga anak perbankan tapi gak gaul, hahahah maklumi saja mungkin memori kita sudah full dengan kenangan-kenangan mantan yang perlu dibuang.
Akhirnya, saya baru ingat kalau dulu pernah hp saya dibuat download Aplikasi Traveloka oleh teman saya. Nah, mulailah kita dapat pencerahan, kita mulai search-search, lokasi Hotel yang dekat dengan terminal, range harga mulai dari yang murah sampai mahal, mengetahui riview hotel, gimana kondisi kamarnya, fasilitasnya (paling enggak ada wifi dan dapat breakfast, hahahah, maklumlah traveler abal-abal) dan yang paling penting cara pembayarannya.Â
Suka banget dengan Aplikasi Traveloka ini, karna menyediakan berbagai sistem pembayaran, seperti Credit Card, Payment ATM, Indomart/Alfamart, dan Direct Debit (contohnya: menggunakan aplikasi klikpay jika kalian pengguna atm/ credit card bca). Secara kita anak perbankan ya, nikmatilah kartu ajaib yaitu Credit card, kenapa? Karna pembayarannya ditagihkan dibulan depan, sehingga uang yang ada dikartu debit bisa dibuat belanja dan banyak promo ketika menggunakan Credit card,hahahah (Jangan ditiru ya hal seperti itu). Semua sistem pembayaran yang ditawarkan oleh pihak Traveloka sangat memudahkan kita untuk melakukan transaksi. Tapi apapun pilihan untuk sistem pembayarannya, semua sangat mudah dan sudah disertai petunjuk yang jelas.
Oke, diskusi tentang booking hotel dengan Aplikasi Traveloka sudah selesai. Tinggal menuju Hotel yang sudah kita pilih, datang ke front office, perlihatkan email balasan traveloka, dapatkan kunci kamarnya, dan nikmati fasilitas hotelnya. Dengan Traveloka kita bisa mendapatkan kenyamanan beristirahat, untuk nge-trip ke Kota Bandung.Â
Melalui proses yang perdebatan yang panjang, walaupun saja kita bertiga berbeda suku, terdiri dari Jawa, Batak, dan Ambon. Sedangkan kita Refreshing ke Bandung yang identik dengan Bahasa Sunda, memang bhinneka tunggal eka, Indonesia ini. Tapi apapun perbedaan kita ini, tetap Traveloka membuat kita menjadi satu, mempermudah kita untuk bertransaksi, Terimakasih Traveloka, sudah memberikan kita fitur-fitur terbaik, aman, serta praktis. Jadibisa dengan Traveloka,Â