Mohon tunggu...
intan sari rufiana
intan sari rufiana Mohon Tunggu... Dosen - Dosen di Universitas Negeri Malang

Saya adalah seorang Dosen di Program Studi S2 Pendidikan Dasar, Sekolah Pasca Sarjana, Universitas Negeri Malang

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

Tim PkM SPs UM Bantu Guru Berupaya dalam Penguatan Numerasi di SDN Lesanpuro 1 Malang

23 Juli 2024   14:18 Diperbarui: 23 Juli 2024   14:56 57
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) yang dilaksanakan di SD Lesanpuro 1 Malang  ini mengusung tema Lokakarya Guru SDN Lesanpuro 1: Penguatan Numerasi dalam Pembelajaran. Kegiatan ini diketuai oleh Dr. Intan Sari Rufiana, M.Pd., dengan beranggotakan Dr. Slamet Arifin, M.Pd., Dr. Aynin Mashfufah, M.Pd., Dr. Ratna Ekawati, M.Pd., Mohammad Yusuf Randy, S.Pd., dan Fierda Nursita Amaliya, S.Pd. Kegiatan ini melibatkan peserta dari beberapa komponen yakni Kepala Sekolah, Guru, dan Mahasiswa yang sedang melaksanakan PPL disana.

Kegiatan ini berfokus pada materi Pemahaman Numerasi, Pentingnya Kemampuan Numerasi bagi siswa, level kognitif dalam AKM numerasi, Faktor-faktor yang Mempengaruhi Peningkatan dan Penurunan kemampuan numerasi, Strategi Penguatan Numerasi dalam Pembelajaran. Kepala Sekolah SDN Lesanpuro 1 Malang, Citra Kurnia Rizkyanti, S.Pd., menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini penting untuk dilaksanakan. Tujuannya adalah untuk mengupgrade ilmu pengetahuan dan meningkatkan kapabilitas guru dalam peningkatan kualitas pembelajaran.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi
Pemateri menyampaikan faktor yang mempengaruhi peningkatan dan penurunan kemampuan numerasi siswa adalah implementasi kurikulum, peran serta guru, minat dan motivasi siswa dan faktor lingkungan. Dr. Intan Sari Rufiana, M.Pd menyampaikan bagaimana faktor lingkungan memberikan andil yang sangat besar dalam peningkatan kemampuan numerasi siswa. Dukungan orang tua, termasuk juga fasilitas belajar sangat mempengaruhi konsistensi siswa dalam pembelajaran numerasi di lingkungan rumah. Menurutnya, pembelajaran numerasi di sekolah tidak akan ada artinya jika orang tua tidak membiasakan putra-putrinya untuk melakukan kegiatan yang mendukung pengembangan kemampuan literasi numerasi, seperti membaca dan lain sebagainya.

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Sekolah Pascasarjana Universitas Negeri Malang berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia dengan mendorong guru untuk mengembangkan metode pembelajaran yang inovatif dan berkelanjutan. Kegiatan pengabdian ini merupakan bagian dari komitmen ini.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun