Mohon tunggu...
Inspirasiana
Inspirasiana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Kompasianer Peduli Edukasi.

Kami mendukung taman baca di Soa NTT dan Boyolali. KRewards sepenuhnya untuk dukung cita-cita literasi. Untuk donasi naskah, buku, dan dana silakan hubungi: donasibukuina@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Hobby Pilihan

Buku Favorit: Fulfilling Life, Burung Berkicau, dan Membuka Pintu Langit

17 Mei 2022   10:14 Diperbarui: 17 Mei 2022   11:19 814
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Isi dalam buku Fulfilling Life - dokpri

Selamat Hari Buku Nasional 2022 pada 17 Mei ini, sahabat pembaca. Kali ini kita akan menyimak resensi buku oleh tiga penulis anggota Inspirasiana. 

Apa kesan mereka mengenai buku-buku favorit masing-masing? Apa hikmah yang mereka timba dengan membaca buku-buku bermutu?

1. Resensi Buku Fulfilling Life karya Parlindungan Marpaung

Buku Fulfilling Life, Merayakan Hidup yang Bukan Main, ditulis oleh Parlindungan Marpaung, yang juga adalah penulis best seller Setengah Isi Setengah Kosong. 

Buku ini diterbitkan oleh Penerbit MQ Publishing Bandung tahun 2007, dicetak tiga kali dalam tahun yang sama pada bulan Januari, Februari dan Maret.

Buku Fulfilling Life karya Parlindungan Marpaung - dokpri Ragu Theodolfi
Buku Fulfilling Life karya Parlindungan Marpaung - dokpri Ragu Theodolfi

Buku setebal 338 halaman ini rasanya mustahil untuk dibaca hingga selesai, karena ini bukanlah novel. Namun ternyata, saya keliru. Membeli dan membaca buku ini pada akhir tahun 2007, seolah memompa kembali semangat dalam hidup. Hampir tidak ada halaman yang terlewatkan, rasanya sayang bila tidak menuntaskan hingga selesai.

Berisi kisah inspiratif yang tersebar dalam lima bagian utama : Bercermin Pada Diri, Pandai Bersyukur, Hidup = Perjuangan, Belajar dari Pengalaman dan Menabung Kebaikan. Setiap bagian utama buku terdiri dari kisah-kisah inspiratif sesuai tema. 

Diawali dengan cerita atau kisah inspiratif yang sungguh luar biasa yang mampu menginspirasi orang lain, kemudian ditutup dengan catatan atau refleksi bagi diri sendiri, sebagai penguat pada bagian akhir kisah.

Isi dalam buku Fulfilling Life - dokpri
Isi dalam buku Fulfilling Life - dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun