Mohon tunggu...
Inspirasiana
Inspirasiana Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Kompasianer Peduli Edukasi.

Kami mendukung taman baca di Soa NTT dan Boyolali. KRewards sepenuhnya untuk dukung cita-cita literasi. Untuk donasi naskah, buku, dan dana silakan hubungi: donasibukuina@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Selamat Datang November

1 November 2020   19:25 Diperbarui: 1 November 2020   19:30 245
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
November -pixabay.com

Oktober telah menutup pintu
Bersamaan dengan musim gugur dan musim semi yang di ujung tanduk
Sementara kita akan menghadapi rinai yang turun hampir saban hari
Udara yang lebih dingin
Hingga gravitasi kasur yang menahan kita beranjak dari mimpi

*

November mengucapkan selamat pagi
pada mereka yang menepis kantuk
yang tersandera lamun
yang bergelung di bawah kemul
sekadar membuka lembaran baru
atau mengingatkan perihal datum yang sebentar lagi berubah hijau

*

Matahari akan lebih sering bersembunyi
Langit akan lebih cepat menutup tirai
sehingga kita akan bergegas menuliskan epilog tentang hari yang telah dilalui
dan ada sebagian yang tidak pernah absen merancang prolog, isi lalu ditutup dengan epilog lagi

***

01/11/2020

Dianggit oleh Luna Septalisa untuk Inspirasiana

*) Catatan :

Datum : tanggal; hari bulan

Epilog : 1. bagian penutup pada karya sastra, yang fungsinya menyampaikan intisari cerita atau menafsirkan maksud karya itu oleh seorang aktor pada akhir cerita; 2. pidato singkat pada akhir drama yang memuat komentar tentang apa yang dilakonkan; 3. peristiwa terakhir yang menyelesaikan peristiwa induk

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun