Mohon tunggu...
Ini Aprilia 01
Ini Aprilia 01 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Saya suka didunia per film

Selanjutnya

Tutup

Analisis

Peran komunikasi verbal dalam membangun hubungan barista dan pelanggan/customer (studi kasus pada kelfairo coffe)

29 November 2024   12:34 Diperbarui: 29 November 2024   12:50 20
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Analisis Cerita Pemilih. Sumber ilustrasi: KOMPAS.com/GARRY LOTULUNG

   Strategi komunikasi di Kelfairo Coffe yang biasa barista lakukan awalnya membangun komunikasi yang ringan-ringan dengan customer, seperti menanyakan letak tempat tinggal mereka, menanyakan kabar, dari obrolan-obrolan ringan tersebutpun selanjutnya akan terjalin komunikasi yang baik diantara Barista dan Customer.

Pelatihan Komunikasi Verbal dan Kontribusinya

     Barista di Kelfairo Coffee menjalani pelatihan komunikasi verbal yang bertujuan untuk meningkatkan keterampilan mereka dalam berinteraksi dengan pelanggan. Pelatihan ini melibatkan pengembangan kemampuan dalam mengungkapkan diri dengan jelas, mendengarkan dengan baik, menggunakan bahasa yang sopan, dan menunjukkan ekspresi wajah yang positif.

     Pelatihan komunikasi verbal memberikan kontribusi penting dalam meningkatkan hubungan antara barista dan pelanggan di Kelfairo Coffee. Dengan meningkatkan keterampilan komunikasi verbal mereka, barista mampu menciptakan lingkungan yang lebih ramah dan menyenangkan di kedai kopi. Mereka dapat berinteraksi dengan lebih baik, memahami kebutuhan dan preferensi pelanggan, dan memberikan rekomendasi yang tepat. Pelatihan juga membantu barista untuk mengatasi tantangan komunikasi, seperti situasi yang membutuhkan penjelasan yang lebih rinci atau pelanggan yang membutuhkan bantuan khusus.

Diskusi Hasil Penelitian

    Komunikasi verbal adalah baik secara lisan maupun tulisan, komunikasi dilakukan dengan memanfaatkan simbol-simbol verbal. Komunikasi verbal memainkan peran penting dalam membangun hubungan antara individu. Dalam konteks hubungan antara barista dan pelanggan, komunikasi verbal yang efektif memungkinkan barista untuk mengungkapkan diri secara jelas, mendengarkan dengan baik, dan memahami kebutuhan serta preferensi pelanggan. Berdasarkan analisis data, ditemukan beberapa temuan yang relevan diantaranya, komunikasi verbal yang asik dan ramah adalah elemen penting dalam memberikan pengalaman pelanggan yang unik dan berkesan. 

     Ada beberapa berbagai strategi komunikasi verbal untuk menciptakan hubungan yang baik dengan pelanggan yaitu dengan menggunakan bahasa yang sopan dan ramah kepada pelanggan. Adanya perbedaan komunikasi verbal yang digunakan kepada customer baru dan customer lama. Barista dapat menggunakan komunikasi akrab dan personal kepada customer langganan,sedangkan kepada customer baru lebih menggunakan bahasa yang informatif dan penuh dengan keramahan. Pelatihan komunikasi verbal memberikan kontribusi penting dalam meningkatkan hubungan antara barista dan pelanggan di Kelfairo Coffee. Dengan demikian, pelatihan komunikasi verbal yang dilakukan oleh barista di Kelfairo Coffee memberikan kontribusi penting dalam menciptakan hubungan yang kuat dan 

memuaskan dengan pelanggan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Analisis Selengkapnya
Lihat Analisis Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun