Suatu pagi sebulan yang lalu. Pintu toko itu terbuka sedikit. Jam menunjukkan pukul 09.00. Dari dalam toko di sekitar Mester, Jatinegara, Jakarta Timur, itu terdengar suara krekkkk .... krekkkkk..... krekkkkk yang menandakan tarikan lakban untuk mengikat bungkusan atau kardus.
Beberapa saat kemudian sebuah motor yang dikendarai seorang laki-laki memakai jaket dan helm bermerek Go-Jek berhenti di depan toko dan melihat catatan. Dia mengetuk pintu toko. Pengemudi tadi masuk dan keluar membawa paket. Toko ini tidak lagi menunggu pembeli datang, tapi menyiapkan pesanan melalui pembelian online.
Ketika Internet sudah masuk ke semua sendi kehidupan, al. dalam kancah perdagangan yang dikenal sebagai e-commerce [electronic commerce yaitu teknologi, aplikasi, dan bisnis yang menghubungkan perusahaan atau perseorangan sebagai konsumen untuk melakukan transaksi elektronik, pertukaran barang, dan pertukaran informasi melalui internet atau televisi, web atau jaringan komputer lainnya (id.wikipedia.org)].
Belakangan ini di media massa dan media online sering ada berita tentang pusat perbelanjaan yang tutup atau mengurangi jumlah outlet atau toko. Bahkan, ada berita tentang sebuah jalan di Singapura (Orchard Road) yang dulu ramai belakangan mulai tidak ramai.
Sekarang ini semua serba mudah. Hanya dengan dua jari melalui telepon pintar apa pun bisa dilakukan terkait dengan e-commerce. Iklan toko online besar-besaran dengan penawaran bebas ongkir (ongkos kirim). Itu artinya tidak perlu lagi mengeluarkan ongkos transportasi hanya untuk membeli barang keperluan sehari-hari.
Beli blender pun bisa melalui Go-Jek. Beli obat bebas juga tinggal kontak Go-Jek. Beli makanan ada Go-Food yang juga memberikan potongan harga. Online shopping akhirnya jadi pilihan banyak orang dengan pertimbangan waktu, biaya dan risiko di perjalanan. Ada yang bayar di tempat ketika pesanan diterima, bisa pula melalui ATM, gerai dan kartu kredit.
Ketika mengikuti acara berskala internasional di Kuala Lumpur, Malaysia, tahun 1999 kecepatan Internet di sana seperti kilat. Padahal, penulis memakai layanan di restoran, semacam Warnet di sini. Ternyata kala itu jaringan telepon di Malaysia sudah memakai serat optik. Kita sampai sekarang masih memakai kawat tembaga yang dipengaruhi oleh cuaca dan pekerjaan galian kabel, perbaikan jalan, gorong-gorong dan pipa air bersih.
Ketika sarana transportasi umum yaitu motor sebagai ojek dan mobil sebagai taksi juga memanfaatkan e-commerce, gelombang penolakan bahkan dengan cara-cara yang anarkis muncul di banyak daerah. Inilah akibat sosialisasi berupa informasi tentang kemajuan teknologi telekomunikasi yang dihambat dan dihadang, bahkan dahulu oleh pemerintah.
Akibatnya, banyak yang terlambat menyiapkan diri menghadapi gelombang perubahan karena ada proteksi dari pemerintah. Padahal, jauh-jauh hari dunia sudah menerapkan perdagangan bebas yang hanya mengandalkan sertifikasi bukan lagi proteksi.
Laporan "dw.com" (12/1/2019) tentang peluang berdagang secara online di Indonesia disebutkan bahwa tren perdagangan elektronik meningkat yang dimulai oleh Bukalapak. Pasar perdagangan elektronik juga diramaikan oleh banyak toko online, seperti Tokopedia, Lazada, dll. Perusahaan- perusahaan ini tentu memiliki caranya tersendiri dalam berkompetisi.