Mohon tunggu...
Ines Wisata
Ines Wisata Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Blogger

Sangat senang mengunjungi tempat wisata yang bernuansa alam. Yuk kunjungi blog kami juga ineswisata.com

Selanjutnya

Tutup

Trip

Agrowisata Situ Bolang Destinasi Wisata Kekinian di Indramayu

25 Januari 2023   19:53 Diperbarui: 25 Januari 2023   19:55 361
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Travel. Sumber ilustrasi: PEXELS/Jcomp

Agrowisata Situ Bolang saat ini menjadi salah satu objek wisata yang banyak dikunjungi oleh para wisatawan. Lokasinya berada di Desa Jatisura, Kecamatan Cikedung, Kabupaten Indramayu.

Dibangun di area perkebunan yang luas, serta dilengkapi dengan berbagai fasilitas lainnya. Menjadikan Agrowisata Situ Bolang tidak hanya mengajarkan dan mengenalkan apa yang ada di sektor pertanian. Melainkan juga menyajikan berbagai pemandangan yang sungguh menawan. Tentunya hal ini akan membuat para wisatawan lebih tertarik untuk berlibur ke sini.

Pemiliknya pun mengatakan jika kebun berbasis wisata yang dikelolanya itu ditanami banyak sekali tumbuhan. Mulai dari buah anggur, mangga, kelengkeng, jambu kristal, hingga durian. Bahkan ketika musim panen tiba, para pengunjung nantinya bisa memetik buah secara langsung lo.

Di Agrowisata Situ Bolang juga terdapat sebuah menara dan jembatan yang mengelilingi area kebun. Disinilah para pengunjung dapat melihat keseluruhan dari area tempat wisata yang ditumbuhi berbagai tanaman itu.

Disini juga ditemukan berbagai spot selfie yang instagramable. Selain berfoto dengan latar kebun buah, para wisatawan juga bisa memamerkan gaya terbaiknya di sejumlah ornamen yang sudah disiapkan. Bahkan, Agrowisata Situ Bolang ini juga menyimpan pemandangan yang memukau, lantaran lokasinya yang persis di samping danau buatan Situ Bolang. 

Kendati demikian, meski menyimpan keindahan yang mampu menjadi daya tarik bagi para wisatawan. Namun, akses jalan menuju tempat tersebut di beberapa titiknya masih banyak yang rusak. Pihak pengelola berharap jika jalan menuju lokasi Agrowisata Situ Bolang bisa mendapat perhatian dari pemerintah setempat. Supaya membuat para pengunjung menjadi nyaman ketika berlibur.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun