Bulan Mei, Juni, dan Juli adalah bulan yang memberikan kesan harap-harap cemas untuk beberapa orang tua yang memiliki putra putri usia sekolah. Baik yang akan mendaftarkan putra putri nya ke taman kanak-kanak, sekolah dasar, sekolah menengah pertama, sekolah menengah atas, atau bahkan universitas. Mengapa tidak? Karena para orang tua selain harus menyiapkan finansial, mereka pun harus menyiapkan psikologis putra putrinya ataupun psikologis orang tuanya. Serta menyiapkan fisik dan waktu untuk mengikuti semua proses pendaftarannya.Â
Informasi-informasi penting tentang PPDB pun harus secara intens disimak perkembangannya oleh para orang tua. Sosialisasi PPDB dilaksanakan oleh beberapa pihak baik dilaksanakan secara langsung, maupun melalui media sosial. Sekolah pun sebagai tujuan dan pelaksana PPDB melakukan sosialisasi. Sosialisasi sangat penting agar informasi tersampaikan dengan baik dan pihak pihak yang akan melaksanakan PPDB dapat mengikutinya dengan baik.Â
Sekolah mengundangkan orang tua siswa untuk mengikuti sosialisasi PPDB. Orang tua akan mendapatkan informasi tentang dasar hukum, prinsip, dan teknis PPDB. Orang tua siswa pun akan mengetahui persyaratan apa saja yang harus dipersiapkan untuk proses PPDB yang akan diikuti. Pilihan jalur PPDB, pilihan sekolah yang dituju pun akan diperoleh informasi nya saat sosialisasi PPDB ini.Â
PPDB sekolah negeri di daerah saya sudah beberapa tahun ini dilaksanakan secara online. Semua proses dilaksanakan berdasarkan sistem PPDB. Untuk alur PPDB nya dilakukan dalam beberapa tahapan, mulai dari tahap pendataan, pendaftaran, verifikasi data oleh sekolah yang dituju, pengumuman, dan daftar ulang. Semua tahapan itu dilaksanakan secara online. Pihak sekolah membantu secara teknis dan informasi jika ada orang tua yang terkendala. Tanggung jawab utama terhadap proses PPDB ada ditangan orang tua siswa. Semoga proses PPDB tahun 2023/2024 berjalan dengan lancar dan diberikan hasil yang terbaik. Semangat untuk bersekolah dan belajar. Aamiin ya rabbal alamiin🤲🤲🤲
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H