Jika kelas satu mengikuti kegiatan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), maka kelas lainnya mulai melaksanakan kegiatan di kelasnya masing-masing. Tentunya hal tersebut juga dilakukan oleh kelas 6B (read : sixbee). Kegiatan awal yang dilakukan di kelas 6B tentunya hampir mirip dengan kelas-kelas lain, hanya saja dikemas dengan cara yang berbeda oleh wali kelasnya.
Kegiatan diawali dengan perkenalan, karena ada yang bilang tak kenal maka tak sayang, cie! Perkenalan diawali oleh gurunya, kemudian diikuti oleh siswa/siswi kelas 6B satu per satu. Pada hari ini jumlah murid yang masuk sebanyak 28 orang, karena ada 3 murid yang berhalangan hadir dikarenakan kurang sehat dan ada kegiatan di luar kota. Semoga besok atau hari senin kelas 6B bisa masuk sekolah semua.
Ada momen dimana rasa menghargai antar siswa menjadi topik pembelajaran awal pada hari pertama masuk sekolah di kelas 6B. Mengucapkan salam dan kemudian menjawabnya bagi yang mendengar menjadi hal yang perlu diingatkan kembali. Kata assalamualaikum yang diucapkan seseorang harus dijawab dengan kata waalaikumsalam oleh orang yang mendengarnya. Hal ini menjadi teguran dan pembelajaran untuk kelas 6B agar lebih menghargai orang yang mengucapkan salam.
Ada empat informasi yang disampaikan pada saat perkenalan. Yang pertama tentu saja nama, kemudian tempat tinggal, dilanjutkan hobi dan terakhir cita-cita. Siswa/siswi kelas 6B sungguh beragam, terbukti dari informasi yang disampaikan hampir semua berbeda-berbeda. Ada yang memiliki hobby memasak, main sama adik, menggambar, main sepak bola, mengobrol sama kucing, menyanyi, membaca, berhitung dan menulis. Cita-cita mereka juga menarik, ada yang bercita-cita sebagai masinis, koki, dokter umum, doketer gigi, dokter bedah, guru, gamers, pemain sepak bola, pelukis, pemain voli, tentara, dan penulis.
Kelas 6B memang awalnya malu-malu, namun lama-kelamaan suasana kelas menjadi riuh dan semarak. Antar murid saling menanggapi atau mengomentari cita-cita atau hobi temannya. Selain memperkenalkan diri, kegiatan lainnya adalah lontaran pertanyaan tentang tujuan apa yang ingin dicapai di kelas 6? Tidak semua siswa berani mengucapkan ide jawaban yang ada di kepalanya. Dari 28 siswa yang hadir hanya ada 12 jawaban yang berhasil ditulis di papan tulis.
Ingin bertemu teman baru, menambah ilmu, belajar dengan giat, ikut ujian, mendapatkan nilai yang baik, bermain dengan teman, menggapai cita-cita, jadi pinter, memperbaiki diri, bersenang-senang, mendapat guru baru dan lulus dari sekolah dasar. Itu merupakan beberapa tujuan yang dapat diucapkan oleh perwakilan siswa kelas 6B. Tujuan yang sangat positif, semoga apa yang menjadi tujuan dapat terwujud pada akhir tahun ajaran nanti.
Tidak afdol jika di hari pertama masuk sekolah tidak melakukan asessmen awal. Asessmen awal dilakukan sebagai acuan atau pegangan guru untuk mengenal karakteristik siswa yang akan diampu selama satu tahun, tentunya ini hanya satu dari banyaknya cara yang akan dilakukan untuk mengenal lebih jauh karanter masing-masing siswa. Apa yang kamu rasakan pada hari pertama masuk sekolah menjadi pertanyaan pembuka pada asessmen awal. Dilanjutkan dengan beberapa pertanyaan yang bertujuan untuk memahami tingkat emosi siswa, kegiatan siswa di rumah, mengenal pergaulan siswa dan mengidentifikasi minat siswa.
Diakhir pertemuan pertama dengan kelas 6B, ada oleh-oleh yang harus dibawa pulang dan esok harinya dibawa kembali ke sekolah. Menulis pengalaman sekolah hari pertama atau diary pertama di sekolah menjadi oleh-oleh yang harus dikerjakan di rumah. Tujuan dari pemberian oleh-oleh ini dilakukan untuk melihat kemampuan menulis siswa dalam mengeluarkan ide atau imajinasinya dalam bentuk tulisan.
Pada akhirnya kegiatan ditutup dengan doa serta ucapan terima kasih yang seluas-luasnya bagi siswa/siswi yang hari ini hadir, semoga satu tahun pelajaran ini dapat dilewati dengan penuh kebahagiaan serta mendapatkan hasil yang positif bagi seluruh siswa/siswi kelas 6B.
Salam literasi
Salam kenal
Salam indrakeren
See You Tomorrow
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H