Mohon tunggu...
Indra Bigwanto
Indra Bigwanto Mohon Tunggu... -

Awalnya belajar radio, dan kemudian aktif di organisasinya, PRSSNI. Menjadi Ketua I Pengurus Pusatnya di Jakarta, kemudian kembali ke Bandung dan menerbitkan tabloid olahraga. Kini menjadi admin pada milis radio di FB; Crew Radio Indonesia, dan mulai senang mencoba menulis komunikasi publik dan politik.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Andai Saja Mereka Menggunakan Fesbuk..

18 Juli 2009   14:50 Diperbarui: 26 Juni 2015   19:56 345
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saya harus berterimakasih kepada Facebook, Twitter, Plurk, blog, dan lain lain 'kendaraan' yang dapat membuat pesan-pesan kita, kata-kata dan huruf kita terbang...

Lalu, rangkaian kata-kata yang terbang itu, hinggap dan menyapa  teman-teman lama dan baru..

Sahabat  -yang tiba-tiba menjadi sejati, lebih dari yang pernah bertatap muka puluhan kali.

Kita terhubung dalam tali tak terlihat yang membuatnya tidak hanya dekat, melainkan juga saling mendengarkan.  Kata-kata yang dirangkai itu sering disepakati. Tetapi juga tidak jarang  membuat perdebatan panjang. Kita sayang terhadap persamaan, tetapi juga hormat terhadap si pembuat perbedaan di belakang kata-kata.

Melalui 'fesbuk', malapetaka 17709  menjadi tempat ribuan teman dan sahabat bercakap lewat status: Kesal, sedih, marah, gundah, dukungan, haru, hujat -termasuk saya.

Ah, walau sangat sangat limbung, saya merasa setelah menulis di status, kesumat ini sedikit terobat.

Andai fesbuk, twitter, Plurk, blog ; saluran kita berkata-kata itu juga bisa dipergunakan 'mereka' untuk melepas ingin dengan -sekali lagi lewat kata-kata, mestinya; marah, kecewa, dan rasa terpinggirkan itu, tidak harus membuat banyak ciptaan paling sempurna dari Sang Maha Kuasa tercabik panas lebih dari lima ratusan derajat selsius.

Andai saja.

Innalillahi Wainaillahi roji'un.

(Salam hormat untuk para senior Kompasiana. Senang dapat membaca dan bertukar kata-kata kembali dengan anda! Siap mendengarkan!)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun