Mohon tunggu...
Indonesia News Channel
Indonesia News Channel Mohon Tunggu... Wiraswasta - News Media

Indonesia News Channel mendistribusikan informasi tentang berbagai topik yang beredar di Indonesia.

Selanjutnya

Tutup

Healthy

MRAT Konsisten, Terus Berinovasi Hasilkan Produk Jamu Modern bagi Masyarakat

13 Desember 2023   14:52 Diperbarui: 13 Desember 2023   15:04 157
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
produk jamu / facebook mustika ratu

Pengakuan ini juga menjadi momentum penting untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya melestarikan jamu sebagai warisan budaya bangsa.

PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) memproduksi jamu dan dikonsumsi bukan hanya oleh konsumen domestik, melainkan juga telah diekspor hingga ke berbagai negara dan telah dikonsumsi di berbagai negara.

Direktur PT Mustika Ratu Tbk (MRAT), Kusuma Ida Anjani menuturkan," Jamu kami sajikan dalam rasa yang tidak pahit namun tanpa mengurangi khasiat. Selain itu, kami mengemas jamu dalam kemasan kekinian yang higienis," tutur perempuan yang juga aktif sebagai Ketua Harian PPAK Indonesia (Perhimpunan Perusahaan dan Asosiasi Kosmetika Indonesia), Wakil Sekjen DPP GP Jamu.

Kemasan jamu yang dihasilkan oleh Mustika Ratu pun telah dikemas sedemikian rupa, dengan menggunakan teknologi terkini dengan Tetra Pack dan telah menembus pasar Jepang yang dikenal sangat ketat dalam menerima produk impor.

Selain itu, Mustika Ratu mengemas dan mengolah jamu dalam bentuk jamu fushion yang bernama Jejamu. Konsep minuman jamu yang dibuat dengan style kekinian dan diolah sedemikian rupa sesuai perkembangan jaman agar mampu menyisir konsumen milenial dan Gen Z agar mereka lebih mengenal Jamu sebagai minuman yang menyehatkan.

Dengan pengalaman yang dimiliki selama puluhan tahun, konsistensi PT Mustika Ratu Tbk (MRAT) telah teruji dan terbukti mampu menjadi pionir dalam pelestarian tanaman herbal Indonesia yang diakui oleh dunia***

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun