Ada begitu banyak jenis kopi yang tersebar di seluruh penjuru nusantara. Masing-masing kopi tersebut memiliki ciri khas sesuai dengan wilayahnya. Apakah Anda termasuk pecinta kopi sejati? Kalau iya, berarti Anda harus mencoba beraneka ragam jenis kopi di tanah air. Inilah enam jenis biji kopi Indonesia mendunia yang mesti Anda cicipi.
1. Kopi Aceh Gayo, Aceh
Kopi yang satu ini berasal dari dataran tinggi Gayo di Aceh Tenggara. Aceh memang dikenal sebagai salah satu daerah penghasil kopi di Indonesia. Kopi Aceh Gayo berasal dari jenis Arabika. Seperti karakter rasa kopi Sumatera lainnya, kopi Aceh Gayo ini juga memiliki cita rasa pahit yang kuat (strong). Ditinjau dari body, kopi Aceh Gayo tergolong kental atau dikenal dengan istilah full body. Rasa kopinya kuat dan memiliki sedikit rasa asam.
2. Kopi Puntang, Jawa Barat
Pulau Jawa memiliki banyak kopi berkualitas, salah satunya adalah kopi Puntang. Kopi yang berasal dari Gunung Puntang ini menjadi juara dalam ajang Specialty Coffee Association of America Expo 2016. Kopi Puntang memiliki karakteristik rasa manis dengan sedikit nuansa asam. Ketika diseruput, kopi Puntang akan menghasilkan rasa yang mirip buah (fruity). Selain dipengaruhi proses pengolahannya, faktor alam juga menentukan rasa kopi Puntang. Pasalnya, Gunung Puntang memiliki nutrisi yang dibutuhkan tanaman kopi sehingga kopi yang ditanam di kawasan tersebut dapat tumbuh subur dan memiliki cita rasa istimewa.
3. Kopi Wamena, Papua
Berlanjut ke wilayah timur Indonesia, Papua juga punya biji kopi terbaik yang harus kamu cicipi. Meskipun kurang populer dibandingkan jenis kopi lainnya, Wamena memiliki kopi berkualitas tinggi. Kopi ini ditanam di sekitar tebing dengan ketinggian minimal 2.000 mdpl. Proses panen dan lokasinya yang sulit dijangkau membuat kopi Wamena semakin spesial. Anda bisa menemukan sensasi aroma kopi Arabika yang sedikit spicy tetapi manis seperti karamel pada jenis kopi yang satu ini. Kini, kopi istimewa ini telah menjadi komoditas unggulan Wamena.
4. Kopi Flores Bajawa, Nusa Tenggara Timur
Biji kopi terbaik Indonesia yang ditanam di dataran tinggi Flores ini memiliki kualitas yang tidak bisa dianggap remeh. Tidak hanya lokasi tanamnya yang masih alami, proses pembuatan kopi Flores Bajawa juga telah menjadi tradisi warga asli Bajawa yang diwariskan secara turun-temurun. Seperti kopi Arabika pada umumnya, kopi Flores Bajawa juga memiliki aroma menyerupai buah (fruity). Kopi ini juga memiliki sedikit aroma mirip kacang (nutty) dan karamel dengan tingkat keasaman sedang.
5. Kopi Toraja Kalosi, Sulawesi Selatan
Kopi asal Tana Toraja ini juga sangat tersohor karena kenikmatannya. Tana Toraja terletak di Provinsi Sulawesi Selatan, tepatnya di sebelah utara Makassar. Perkebunan di daerah Tana Toraja umumnya tidak terlalu luas dan dimiliki secara perorangan, tetapi lokasinya tersebar merata dan jumlahnya sangat banyak. Karakter kopi Toraja yang khas adalah body yang tebal dan tingkat keasaman rendah. Cita rasanya dominan cokelat dan terasa earthy.
6. Kopi Kintamani Bali
Kopi dari Pulau Dewata ini berasal dari perkebunan yang berlokasi di Kecamatan Kintamani, dekat dengan Gunung Batur, Kabupaten Bangli. Rasanya tergolong unik karena didominasi asam citrus segar dan aroma bunga dengan tingkat keasaman dan kekentalan sedang. Tidak ada rasa rempah (spice) pada kopi Kintamani seperti pada kebanyakan kopi di Indonesia. Cita rasa yang unik ini membuat kopi Kintamani juga memiliki penikmat setia tersendiri.
Di antara keenam jenis kopi Indonesia tersebut, manakah yang sudah pernah Anda cicipi?
Indonesia memiliki beragam jenis kopi unggulan yang tak kalah dengan kopi impor. Jadi, mari memberikan apresiasi terhadap kopi asli Indonesia karena kualitas dan cita rasanya yang istimewa.
(Artikel ini juga dipublikasikan dalam website kami)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H