Mohon tunggu...
Indira Revi
Indira Revi Mohon Tunggu... -

Simple Life...Simple Thought...

Selanjutnya

Tutup

Catatan Pilihan

Tintin Edisi Facsimile

26 Mei 2014   03:42 Diperbarui: 23 Juni 2015   22:07 68
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tintin Edisi Facsimile

Awal penerbitan komik Tintin permintaan selalu jauh melebihi suplai. Ini menandakan kisah petualangan reporter berjambul ini sangat populer dan dinikmati para penggemarnya di seluruh dunia. Bagi penggemar kisah petualangan Tintin karya Herge tentu sudah akrab dengan berbagai cover depan judul bukunya. Secara format berbagai buku/komik kisah petualangan Tintin sejak penerbitan awal hitam putih (B/W) hingga berwarna kita dapat menemui beberapa model. Ada yang berukuran majalah dengan menggunakan kertas koran, dengan kertas HVS maupun kertas berukuran kecil.

Pada tahun tahun 1943 pertama kali dibuat edisi facsimile dengan mereproduksi seperti edisi asli. Komik edisi facsimile yang dibuat berjudul The Secret of The Unicorn (Rahasia Kapal Unicorn) pada tahun 1943 dan Red Rackham’s Treasure (Harta Karun Rackham Merah) diproduksi tahun 1945.

Edisi facsimile ukurannya agak berbeda dengan komik biasa yang berukuran A4 ataupun terbitan GPU yang “hanya” berukuran 20 cm. Edisi facsimile memiliki ukuran extra large yaitu13 x 16 inchi. Kertasnya berukuran besar dengan format tebal, hard cover dan edisinya lux/mewah. Casterman sebagai pemegang lisensi penerbitan komik Tintinkarya Herge, tahun 2012 “memunculkan” kembali edisi facsimile khusus Collector’s Editions, dengan ISBN 978-0-316-23055-1 untuk The Secret of The Unicorn dan ISBN 978-0-316-23054-4 untuk Red Rackham’s Treasure.

Komik ini ada di toko online dan sejak beberapa waktu lalu juga sudah ada di toko buku di Jakarta. Edisi facsimile merupakan buku import yang dulu sangat sulit ditemukan. Edisi ini tidak dibuat dalam bahasa Indonesia. Bagi penggemar komik Tintin, buku seperti ini bermanfaat untuk dikoleksi karena biasanya dicetak terbatas dan akan jadi buku yang sulit dicari.

Edisi facsimile bukan sekedar buku biasa, karena ukurannya lebih besar memberi kesankemewahan. Pembacanya dapat menikmati, mempelajari dan memandang dengan teliti karya seni Herge dalam bentuk gambar. Huruf dalam kotak deskripsi dan teks di balon percakapan nyaman bagi mata. Buku ini mantap dipegang dan nyaman dipandang. Gaya gambarnya yang bersih dan ekspresif biasa disebut “ligne claire” benar-benar dapat dinikmati oleh penggemar fanatik Tintin. Salam dari Indira.

Salam Kompasiana !!!

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun