Hallo Sahabat Kompasianer !!
Bagaimana nih kabar kalian ? Semoga selalu dalam keadaan sehat dan bersemangat ya !
Pada konten kali ini, saya akan membahas seputar program dari Kemendikbudristek, yaitu Program Kampus Mengajar, terutama kegiatan Kampus Mengajar di SDN Pandanlor. Pada program ini mahasiswa akan membantu proses pembelajaran disekolah terutama dalam kegiatan literasi, numerasi dan adaptasi teknologi. Mahasiswa akan ditempatkan disekolah sesuai dengan domisilinya. Program ini dilaksanakan selama 1 semester loh, untuk lebih jelasnya lagi yuk simak penjelasan berikut !!
APA ITU MERDEKA BELAJAR KAMPUS MERDEKA (MBKM ) ?
Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) merupakan kebijakan dibawah naungan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan yang bertujuan mendorong mahasiswa untuk menguasai berbagai keilmuan yang berguna untuk memasuki dunia kerja, sehingga menciptakan Sumber Daya Manusia (SDM) unggul melalui pencapaian lulusan perguruan tinggi dan menguasai keilmuan yang komprehensif serta memiliki khasanah keilmuan yang lebih luas.
APA ITU KAMPUS MENGAJAR ?
Kampus mengajar ini merupakan bagian dari kegiatan pembelajaran dan pengajaran di satuan pendidikan dasar dari program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) guna memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk belajar dan mengembangkan diri melalui aktivitas di luar kelas.
Program kampus mengajar ini memfasilitasi mahasiswa untuk menjadi partner para guru dalam menginovasikan pembelajaran, mengembangkan strategi dan model pembelajaran yang kreatif dan menyenangkan. Program kampus mengajar bertujuan untuk membantu meningkatkan kemampuan literasi numerasi, membantu administrasi sekolah, dan membantu adaptasi teknologi baik di Sekolah Dasar (SD) maupun Sekolah Menengah Pertama (SMP) yang ada diseluruh Indonesia khususnya di sekolah-sekolah yang termasuk dalam wilayah 3T.
Jadi kampus mengajar ini cocok bagi para mahasiswa yang ingin mengembangkan bakat dalam dirinya di bidang pendidikan. Salah satu sekolah yang menjadi penempatan program Kampus Mengajar 5 yaitu SD Negeri Pandanlor yang terletak di Desa Pandanlor, Kecamatan Klirong Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah.
ALASAN MENGAPA HARUS MENGIKUTI KAMPUS MENGAJAR ?
- Terlibat langsung sebagai mitra guru, kepala sekolah, dan tenaga kependidikan di sekolah sasaran dalam menyusun dan melaksanakan strategi pembelajaran di sekolah yang kreatif, inovatif, dan menyenangkan.
- Berkesempatan memiliki pengalaman dalam mengeksplorasi program yang beragam sesuai kebutuhan sekolah.
- Mahasiswa dapat menjadi agen perubahan dalam pendidikan Indonesia.
BENEFIT MENGIKUTI KAMPUS MENGAJAR
- Mahasiswa akan merekognisi 20 sks.
- Mahasiswa mendapatakan bantuan biaya hidup (BBH) bulanan sebesar 1,2 juta rupiah.
- Mahasiswa mendaptakan bantuan dana UKT.
- Mahasiswa mendapatkan sertifikat dari program kampus mengajar.
- Mahasiswa mendapatkan pengalaman terlibat langsung di satuan pendidikan melalui program kampus mengajar.
PROGRAM KAMPUS MENGAJAR 5 SDN PANDANLOR
Saya mengikuti program kampus mengajar dan mendapatkan tempat di SD Negeri Pandanlor, tepatnya di Jl. Pecangkringan, Desa Pandanlor, Kecamatan Klirong, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah. Pada kegiatan kampus mengajar angkatan 5 berlangsung selama 16 minggu penugasan yakni dari tanggal 20 Februari – 10 Juni 2023. Selama 16 minggu penugasan saya dan tim membantu pembelajaran literasi numerasi, adaptasi teknologi, dan membantu administrasi di sekolah. Perancangan program kegiatan kampus mengajar, telah dilakukan penyusunan yakni sebagai berikut :
- Mahasiswa menyusun rancangan kegiatan selama penugasan berdasarkan hasil observasi sekolah.
- Rancangan kegiatan ini berupa hal yang akan diterapkan, membantu administrasi pembelajaran, dan kegiatan adaptasi teknologi yang ditujukan kepada siswa.
- Mahasiswa mengkonsultasikan rancangan kegiatan kepada Dosen Pembimbing Lapangan.
- Mahasiswa meminta persetujuan kepada Dosen Pembimbing Lapangan.
- Mahasiswa memaparkan rancangan kegiatan kepada kepala sekolah, dan guru di SD Negeri Pandanlor.
Adapun program kampus mengajar SD Negeri Pandanlor, sebagai berikut :
1. Kegiatan Mengajar
Membantu pembelajaran di kelas. Kegiatan pembelajaran di kelas, kami lakukan apabila bapak/ibu guru ada yang berhalangan hadir. Materi pembelajaran yang diberikan tentu berkaitan dengan literasi dan numerasi serta memberikan pelatihan terkait materi Bahasa Inggris.
2. Kegiatan Literasi
Kegiatan membaca 15 menit sebelum memulai pembelajaran. Kegiatan membaca dilaksanakan diruang perpustakaan maupun dikelas masing-masing, serta pembuatan media literasi yang menarik bertujuan untuk meningkatkan minat baca peserta didik.
3. Kegiatan Numerasi
Kegiatan numerasi dilaksanakan 15 menit sebelum pulang sekolah dengan mengajarkan peseta didik mengenai konsep dan rumus matematika serta pembuatan media pembelajaran matematika yang menarik dan mudah di aplikasikan kepada peserta didik. Pembuatan media ini berkaitan dengan materi operasi bilangan yaitu penjumlahan, pengurangan, perkalian, dan pembagian.
4. Mading Sekolah
Pembuatan mading sekolah dengan tema “Ramadhan” · Peserta didik membuat beragam karya yang bertemakan “Ramadhan” kemudian menghiasnya pada area mading sekolah. Pembuatan mading ini dilakukan karena terdapat papan kosong didepan kelas. Program kerja ini bertujuan untuk meningkatkan budaya literasi di sekolah.
5. Adaptasi teknologi
Penerapan adaptasi teknologi ini berupa pelatihan aplikasi "Canva" dalam pembuatan poster pendidikan, dan pemanfaatan LCD Proyektor pada proses pembelajaran pembelajaran dikelas.
6. Membantu pelaksanaan AKM kelas
Pelaksanaan AKM kelas dilakukan sebanyak 2 kali. AKM kelas dilaksanakan 2 kali yakni pre test dan postest. Peserta didik yang mengikuti pelaksanaan AKM yaitu peserta didik kelas 5. Sebelum melaksanakan AKM kelas, kami diberikan informasi melalui sosialisasi terkait sistem AKM Kelas. Pelaksanaan AKM yang pertama yaitu pretest dan pelaksanaan AKM yang kedua yaitu post test.
7. Sekolah Sehat / Penghijauan Sekolah
Membuat taman apotek hidup dengan memanfaatkan lahan disekitar SDN Pandanlor untuk menanam berbagai jenis tanaman herbal serta meningkatkan proses pemahaman peserta didik terhadap berbagai jenis tanaman dan pemanfaatannya dalam kehidupan sehari-hari. Isi dari taman apotek hidup itu sendiri yaitu penanaman berbagai jenis tanaman herbal seperti tanaman jahe, lengkuas, kunyit, pandan, serei, kencur, temulawak, kangkung, bawang merah dan daun bawang.
8. Lomba-lomba di Hari Pendidikan Nasional
Dalam rangka memperingati Hari Pendidikan Nasional pada tanggal 2 Mei 2023, kami akan merencanakan berbagai macam lomba dengan tema “Pendidikan”. Hal ini bertujuan agar peserta didik menyalurkan bakat dan minatnya, serta untuk mengasah kemampuan dalam hal pengetahuan, mental, dan untuk meningkatkan rasa percaya diri peserta didik. Lomba-lomba tersebut antara lain , lomba cerdas cermat, lomba menulis pantun atau puisi , lomba pembacaan Undang-Undang Dasar 1945 , dan lomba menyanyi lagu nasional.
9. Pelatihan Bahasa Inggris
Memberikan pelatihan dasar Bahasa Inggris kepada peserta didik, hal ini bertujuan agar meningkatkan kemampuan berbahasa peserta didik.
Beberapa program kegiatan lainnya pun menyusul seiring berjalannya waktu seperti menata buku di perpustakaan sesuai dengan jenisnya, mengawasi peserta didik dalam penilaian tengah semester (pts), mengawasi [eserta didik dalam penilaian akhir tahun (pat), membantu melatih kegiatan pramuka untuk lomba pesta siaga yaitu membantu praktek tali temali, memasukkan bola dalam ring, mengetahui tanda pengenal pramuka siaga, dan lain-lain.
Kampus mengajar ini sangat bermanfaat bagi para mahasiswa karena akan mendapatkan pengalaman mengajar secara langsung, hal ini bertujuan untuk mengasah soft skill maupun hard skill mengajar yang bisa didapatkan diluar perkuliahan, terutama dalam menyusun strategi pembelajaran yang efektif dan inovatif, sehingga dapat meningkatkan kualitas pendidikan yang ada di Indonesia.
Jika kalian ingin tahu lebih dalam tentang Program Kampus Mengajar 5 di SD kami, silahkan berkunjung ke laman akun Instagram berikut https://instagram.com/km5_sdnpandanlor?igshid=MzRlODBiNWFlZA==
Nah sampai disini dulu ya sahabat kompasianer. Semoga penjelasan ini dapat bermanfaat bagi para pembaca.
Terima Kasih .
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H