Fun Bike dalam rangka HUT ke-811 kota Banda Aceh (twitter@rachmadyuliadi)
JAKARTA-Independent, Ribuan masyarakat di kota Banda Aceh dan sekitarnya tumpah ruah di lapangan Blangpadang untuk gowes bersama. Pada hari Minggu, 30 April 2016, dilaksanakan acara Fun Bike yaitu dalam rangka HUT ke-811 kota Banda Aceh.
Semula panitia acara menargetkan peserta sebenyak 3.000 orang, ternyata yang mendaftar hingga 6.000 orang. Tepat jam 07:30 WIB, mulailah masyarakat mendayungkan sepedanya masing-masing menuju rute yang telah ditentukan.
Saat ini Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Banda Aceh telah membuat rute baru untuk perlombaan Fun Bike. Rute baru itu adalah dari lapangan Blangpadang menuju Ulee Lheue.
Disini masyarakat dapat melihat disisi kiri jalan situs tsunami PLTD Apung, Escape Hill di Lambung, Kuburan massal Ulee Lheue, mesjid Baiturrahim  Ulee Lheue, kawasan pantai cermin, pelabuhan Ulee Lheue.
Jalan samping pantai, berada di jembatan baru ini banyak peserta yang berfoto bersama teman-teman mereka atau bersama klub-klub sepeda membuat jalanan macet total. Kemudian melewati Tugu kilometer Nol Banda Aceh sebagai tanda titik nol Banda Aceh.
Sayang sekali lokasi ini tidak terurus, tidak ada plang nama dilokasi ini dan banyak masyarakat yang tidak tahu dimana lokasi titik nol Banda Aceh.
Selanjutnya memasuki kawasan kampung Pande, Peunayong, kawasan Bank Indonesia, memutar di depan mesjid raya Baiturrahman dan kembali ke lapangan Blang Padang.Â
Di panggung utama telah tersedia berbagai hadiah menarik bagi peserta Fun Bike kota Madani. Atraksi hiburan dan penarikan kupon undian mengakhiri acara Fun Bike dalam rangka HUT ke-811 kota Banda Aceh.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H