Pekerjaan atau tugas yang menumpuk sering kali membuat sebagian dari kita stres, lupa makan, bahkan tidak dapat berpikir dengan jernih. Jika terus-menerus dibiarkan, akan berpengaruh buruk terhadap kesehatan fisik bahkan mental.
Self-care adalah  salah satu cara tepat yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi stres dengan kegiatan atau hal-hal yang menyenangkan.
Self-care adalah serangkaian kegiatan menyenangkan yang bisa kita lakukan untuk menjaga kesehatan fisik maupun mental tanpa bantuan profesional atau tenaga medis. Kamu bisa melakukan hal-hal sederhana yang dapat meningkatkan energi dalam diri seperti membaca buku, atau berolah raga.
Ketika kita terus menerus bekerja tanpa henti, tubuh dan pikiran kita akan kelelahan dan memicu penurunan motivasi dan kinerja. Tidak hanya itu, hubungan dengan orang-orang di sekitar kita juga dapat terpengaruhi. Self-care dapat membantu mengatasi keadaan tersebut. Aktivitas self-care memberikan banyak manfaat baik bagi mental maupun fisik.
Selain meningkatkan produktifitas dan kreativitas, self-care juga membantu meningkatkan kualitas tidur, memperkuat imun tubuh, serta memperbaiki suasana hati. Dengan menerapkan self-care secara rutin, energi dalam diri kita akan meningkat sehingga dapat berfungsi dengan maksimal dan kita dapat menjaga keseimbangan hidup.
Beberapa aktifitas self-care yang bisa kamu lakukan:
Memanjakan Diri dengan Mandi.
Hal paling sederhana yang bisa kamu lakukan adalah mandi. Bukan hanya sekedar membersihkan diri, mandi yang menyenangkan bisa menjadi momen relaksasi, menenangkan pikiran, meningkatkan kualitas tidur dan meningkatkan suasana hati.
Makan Makanan Favorit