Pendahuluan
Dalam buku Manajemen Pelayanan Publik dijelaskan bahwa pelayanan publik merupakan pelayanan dasar dalam penyelenggaran pemerintahan. Buku yang memiliki 6 bab pembahasan ini secara detail menjelaskan pemahaman untuk melaksanakan kegiatan manajemen dalam pelayanan publik yang baik.Â
Pada bab 1 pendahuluan terdapat dua sub bab didalamnya yang secara garis besar menjelaskan dasar-dasar dari manajemen pelayanan publik dan kualitas pemberian pelayanan. Dalam pelaksanaan pemebrian pelayanan harus ditafsirkan secara detail yang mengacu pada aspek-aspek Good Governance.Â
Ada dua hal yang saling berkaitan, yaitu manajemen dan pelayanan. disimpulkan bahwa manajemen adalah suatu usaha mengatur dan mengoorganisasikan segala usaha dan proses dalam organisasi termasuk pemberian pelayanan. Orientasinya tertuju pada kinerja pelayanan publik dan kualitas pelayanan yang dihasilkan.
Â
Konsep, Fungsi, Dan Tujuan Pelayanan Publik
Sesuai dengan judul pada bab 2 bahwa setiap bentuk pelayanan publik memiliki konsep, fungsi dan tujuan yang ingin dicapai. Pada hakikatnya bahwa pelayanan publik adalah melayani secara keseluruhan aspek pelayanan dasar yang dibutuhkan oleh masyarakat untuk dipenuhi sesuai dengan ketentuannya. Untuk memberikan pelayanan tersebut diperlukan sumber daya manusia yang berkompeten sesuai dengan konsep pelayanan publik menuju Good Governance. Kualitas pelayanan publik ditentukan oleh siapa yang memberikan pelayanan.
Konsep pelayanan publik dijelaskan secara rinci yang terbagi dalam beberapa hal, yaitu kepemimpinan, budaya organisasi, faktor kelembagaan, tata kerja, standar pelayanan, pengelolan pengaduan masyarakat, pengendalian dan evaluasi, sarana dan prasarana, penggunaan teknologi informasi, dan pengelolaan sumberdaya manusia.Â
Mengenai fungsi dan tujuan dari pelayanan publik ini saling berkaitan, bahwa pada setia instansi pemerintah yang menerapkan pelayanan publik secara baik dan berkualitas memiliki fungsi dan tujuan yang menjadi dasar dalam pelayanan publik adalah melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya dalam rangka membantu terkait dengan administrasi kepemerintahan dan kebutuhan barang atau jasa publik.
Â
Kinerja Pelayanan Publik
Kinerja pelayanan publik dijelaskan bahwa secara subtansi kinerja pelayanan publik merupakan bentuk hasil pekerjaan yang telah dilakukan oleh aparatur dalam menjalankan tugas dan fungsinya. Kinerja dalam pelayanan publik menjadi subtansi nilai dalam fokus utama penilaian kerja aparatur negara. Sifat dan bentuk kinerja pelayanan publik sejatinya memang harus berjalan sesuai dengan sifat dan bentuknya.Â
Secara prinsip sikap kinerja pelayanan publik adalah membantu masyarakat dan secara sifat sudah menjadi kewajiban aparatur negara untuk memberikan pelayanan dengan professional. Selanjutnya inti dari kinerja pelayanan publik adalah kualitas pelayanan yang diberikan kepada masyarakat.Â
Kualitas pelayanan publik yang baik menjadi barometer bahwa pelayanan yang diberikan sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang berlaku. Jika kualitas pelayanan publiknya baik maka dapat dipastikan bahwa kinerja pelayanan yang dilakukan oleh aparatur negara telah maksimal. Hal tersebut tentu diperlukannya sebuah penilaian kinerja untuk mengontrol dalam rangka memastikan bahwa tujuan yang ditentukan sebelumnya sesuai dengan hasil kinerja yang telah dicapai atau malah sebaliknya.
Â
Sumber Daya Aparatur Pelayanan Publik
Sumber daya paratur merupakan aspek utama dalam mencapai tujuan organisasi yang mengatur dan menjalankan sistem manajemen sebagai tumpuan organisasi. Seluruh proses manajemen organisasi tentunya dilakukan oleh manusia yang didalamnya memiliki kompetensi dan kualitas memadai sesuai tugas dan fungsinya.Â