Mohon tunggu...
Indah Risqotun Nafiah
Indah Risqotun Nafiah Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Mahasiswa

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Mahasiswa PMM Mitra Dosen UMM Melakukan Sosialisasi Protokol Kesehatan Pencegah Covid-19

16 Desember 2020   20:44 Diperbarui: 22 Desember 2020   17:26 97
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Malang-Pengabdian Masyarakat oleh Mahasiswa (PMM) Mitra Dosen Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) yang dilakukan di Desa Torongrejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu, melakukan sosialisasi panduan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Sosialisasi ini merupakan salah satu program kerja yang telah disusun oleh tim PMM Mitra Dosen UMM di Desa Torongrejo. Sosialisasi ini tim kami lakukan kepada para anggota Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Torong Makmur. Gapoktan Torong Makmur merupakan salah satu gabungan kelompok tani yang aktif di Kota Batu, khususnya di Desa Torongrejo. Tujuan diadakannya sosialisasi ini adalah untuk mengurangi risiko penularan Covid-19 dan untuk mengedukasi para anggota Gapoktan Torong Makmur dan masyarakat sekitar bahwa disiplin melakukan protokol kesehatan seperti mencuci tangan, menggunakan masker, dan menjaga jarak bisa mencegah penularan Covid-19.

Pihak Gapoktan Torong Makmur sangat mendukung program kerja yang telah tim kami laksanakan yang berkaitan dengan sosialisasi pencegahan Covid-19. Tim PMM kami juga sangat berterima kasih kepada para anggota Gapoktan Torong Makmur dan masyarakat sekitar Desa Torongrejo karena sangat terbuka untuk melakukan kerja sama dalam pencegahan Covid-19.

“Kami sangat bahagia dan senang sekali pihak Gapoktan dan masyarakat sekitar sangat terbuka membantu kami dalam melaksanakan program kerja kami tentang sosialisasi panduan protokol kesehatan pencegahan Covid-19, kami berharap semoga apa yang telah disampaikan tadi bisa bermanfaat dan untuk warga Desa Torongrejo agar tetap mematuhi protokol kesehatan.” Ujar Indah, selaku anggota PMM Mitra Dosen UMM.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun