Mohon tunggu...
Indah Novita Dewi
Indah Novita Dewi Mohon Tunggu... Penulis - Hobi menulis dan membaca.

PNS dan Penulis

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Aktivitas Seusai Sahur, Memanfaatkan Waktu Sebelum Subuh

13 Maret 2024   21:36 Diperbarui: 13 Maret 2024   21:38 363
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Aktivitas Seusai Sahur (Sumber: pexels/Antoni Skhraba)

Tidak ada hal khusus yang saya lakukan usai sahur. Sambil menunggu adzan subuh, biasanya saya membersihkan meja makan dan mengingatkan anak-anak untuk minum. Soalnya buat anak-anak saya, dan mungkin sebagian orang dewasa, perkara lapar dapat ditahan tapi kalau haus aduh...rasanya luar biasa. Itulah sebabnya saya tak jemu-jemu mengingatkan  anak-anak agar minum lagi pada detik-detik menjelang adzan subuh. Asupan cairan harus terjaga saat puasa.

Keluarga kami sudah tidak menonton televisi selama bertahun-tahun, jadi acara-acara sahur sudah tidak pernah lagi kami tonton. Kalaupun mau mengisi waktu menunggu subuh dengan menonton hiburan, itu didapatkan dari tontonan di layar handphone entah dari youtube, instagram, atau platform streaming lainnya. 

Tak jarang pula saya memilih untuk menulis draft artikel Kompasiana melalui ponsel.

Saya sudah biasa menulis artikel Kompasiana melalui ponsel. Menurut saya lebih praktis dan nyaman, karena saya dapat menulis sambil berbaring di kasur. Sambil leyeh-leyeh manja. Tidak usah repot mengambil laptop dan menyalakannya.

Biasanya saya menulis draft artikel di whatsapp, yaitu pada sebuah grup whatsapp yang sudah kosong dan tinggal saya sendiri di dalamnya. Ada dua grup kosong dalam aplikasi whatsapp yang saya gunakan untuk keperluan menulis artikel. 


Yang satu saya beri judul "calon naskah", yang kedua "macam-macam". Calon naskah tentu untuk mengetik draft-draft artikel sebelum siap diluncurkan, sedangkan macam-macam untuk menyimpan gambar yang akan di sematkan pada naskah. Selain itu juga untuk menyimpan aneka dokumen, draft chat untuk teman, urusan pekerjaan dan macam-macam lagi sesuai nama grupnya.

Kegiatan menulis draft artikel  berakhir ketika adzan subuh terdengar. Saya segera salat subuh dan setelah itu mengaji beberapa lembar untuk mengejar target khatam satu kali di bulan Ramadan. Saya akan berhenti mengaji jika sudah pukul 06.00 dan lalu saya istirahat sejenak (kurang lebih satu jam) sebelum mandi dan menyiapkan diri untuk pergi ke kantor.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun