Mohon tunggu...
Indah Nugraheni
Indah Nugraheni Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Seorang mahasiswi program studi pendidikan kimia

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Mahasiswa KKN UNS Mengubah Lahan Kosong Menjadi Taman TOGA

21 Agustus 2023   14:41 Diperbarui: 21 Agustus 2023   16:43 200
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokumen foto pribadi - KKN

Berfokus pada perlindungan lingkungan dalam upaya mendukung program pembangunan berkelanjutan, mahasiswa program Kuliah Kerja Nyata Universitas Sebelas Maret (KKN- UNS) Tim 40 Kelurahan Jajar tahun 2023 dengan dosen pembimbing lapangan Ibu Sugini, S.Pd., M.Pd. dosen PLB FKIP UNS, Intivia Sholekah Asmara Putri bersama mahasiswa KKN UNS lainnya menginisiasi pemberdayaan masyarakat melalui kegiatan penanaman Tanaman Obat Keluarga (TOGA). 

Mahasiswa KKN UNS Tim 40 Kelurahan Jajar memberi perhatian pada isu lingkungan di Kelurahan Jajar khususnya RT 04/ RW 03 yaitu terdapat lahan kosong di tengah lingkungan komplek rumah warga yang belum dimanfaatkan sehingga mahasiswa KKN membantu mengolah lahan kosong tersebut menjadi Taman TOGA.  Pengembangan Taman TOGA ini bisa menjadi langkah sederhana pada garda terdekat masyarakat dalam menambah ruang terbuka hijau di lingkungan kota. 

Taman TOGA adalah tempat berkumpulnya tumbuhan obat keluarga yang memiliki manfaat kesehatan. “Selain dimanfaatkan sebagai apotik hidup, Taman TOGA juga dapat dimanfaatkan sebagai warung hidup, masyarakat secara mandiri menghasilkan kebutuhan pangan tingkat keluarga.” Tutur Intivia selaku penanggung jawab proyek penanaman TOGA.

Minggu (20-08), merupakan pekan terakhir mahasiswa KKN Tim 40 UNS di Kelurahan Jajar dalam membantu masyarakat RT 04/ RW 03 Kelurahan Jajar merawat Taman TOGA yang sudah dibuat sebelumnya bersama dengan Ibu-Ibu PKK RT 04, RT 05/ RW 03 Kelurahan Jajar.

Dokumen foto pribadi- KKN
Dokumen foto pribadi- KKN

Dokumen foto pribadi - KKN
Dokumen foto pribadi - KKN

Dalam mengerjakan proyek Taman TOGA ini, mahasiswa KKN memerlukan waktu selama kurang lebih dua minggu. Proses pembuatan taman TOGA ini meliputi perencanaan konsep taman ,pengolahan lahan menjadi siap tanam, pemilihan bibit, hingga penanaman yang dilakukan bersamaan dengan peresmian. Keadaan tanah di lahan kosong yang cukup kering membuat persiapan yang harus dilakukan untuk mengolah lahan menjadi siap tanam lebih kompleks. Akan tetapi, dengan bantuan dari perangkat desa dan Ibu-Ibu PKK RT04, RT05/ RW03 Kelurahan Jajar Taman TOGA dapat selesai dengan lancar.

Pada peresmian beberapa pekan yang lalu yaitu hari Minggu, 30 Juli 2023 mahasiswa KKN bersama perangkat desa dan Ibu-Ibu PKK  RT 04, RT 05/ RW03 Kelurahan Jajar melakukan penanaman bersama di lahan Taman TOGA. Mereka terlihat sangat senang dan antusias. Beberapa tanaman yang ditanam diantaranya jahe, kunyit, serai dapur, lengkuas, dan cabai. Selain tanaman rimpang, mahasiswa KKN juga memberikan tanaman berkayu seperti kayu putih dan sirsak yang didapat dari kerja sama dengan BPDAS Solo untuk ditanam di taman TOGA tersebut. Kemudian kegiatan berlanjut berupa perawatan Taman TOGA setiap harinya kepada Ibu-Ibu PKK RT 04, RT 05/ RW03 Kelurahan Jajar dan mahasiswa KKN membantu setiap 1 pekan sekali selama masa KKN.

Harapan kami Taman TOGA ini dapat dirawat dengan baik oleh masyarakat di sana sehingga bermanfaat untuk kesehatan masyarakat dan sebagai salah satu kontribusi dalam pelestarian lingkungan.

Wujudkan Kesehatan dan Keindahan Lingkungan, mahasiswa KKN UNS Ubah Lahan Kosong Menjadi Taman TOGA.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun