Mohon tunggu...
INAYATI
INAYATI Mohon Tunggu... Guru - Guru Tata Busana

Saya adalah seorang Guru Tata Busana di SMK N1 Kersana dan memiliki aktivitas lain sebagai Fashion Designer binaan Kementerian Perindustrian RI

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Pembelajaran Dasar Fashion Design dengan Aplikasi IBIS Paint X

10 Desember 2022   17:48 Diperbarui: 10 Desember 2022   19:16 1789
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Bagaimana cara pembelajaran yang menyenangkan ?

Membuat Desain mini koleksi dengan Aplikasi IBIS Paint X solusinya

Saat membuat desain mini koleksi, apakah peserta didik mengalami kesulitan dalam memberikan warna pada desain itu sendri, serta menggambar motif kain

Saya adalah alumni SMK jurusan tata busana, jadi tahu betul kesulitan yang dialami siswa tata busana dalam membuat desain busana secara manual, terlebih ketika yang kita harus memberikan detil motif kain pada desain itu sendiri. Saat ini hampir semua siswa memiliki HP berbasis android, jadi ini harus kita manfaatkan sebagai moment penting untuk merubah pembelajaran berbasis digital.

  • Pemetaan Profil dan Kesiapan Belajar Peserta Didik

Diawal pembelajaran, saya kembali mengamati karakteristik peserta didik saya, dan membagi mereka dalam kelompok kecil yang beranggotakan 4 anak, saya juga mengidentifikasi anak anak yang memerlukan bimbimngan lebih dibanding yang lain. Kelas saya adalah kelas heterogen dengan kemampuan kognitif yang beragam

Dokpri
Dokpri

Selanjutnya saya merancang aktivitas pembelajaran membuat desain mini koleksi dengan mengggunakan aplikasi IBIS Paint x. saya membuat media pembelajaran sesuai dengan tujuan pembelajaran yang sudah kami susun. Media berupa slide presentasi dengan menggunakan CANVA serta video tutorial membuat desain busana dengan aplikasi IBIS Paint X.

https://youtu.be/cKioyrAhUKQ

Dokpri
Dokpri
  • Monitoring Pelaksanaan Pembelajaran

Saya mengamati setiap aktivitas belajar peserta didik, diawal saya menyajikan beberapa contoh hasil desain busana digital, mengajak mereka menonton video keseruan pembelajaran memanfaatkan HP sebagai alat pembelajaran. Peserta didik secara antusias membuat desain busana digital dengan apliksi IBIS Paint X dengan menggunakan HP mereka sendiri.

Dokpri
Dokpri
  • Evalusi dan Refleksi

Sebagai saya menyediakan LKPD untuk diisi dengan project mereka membuat masing masing 1 desain setiap individu, dan 1 moodboard setiap satu kelompok, sehingga dalam satu kelompok akan menghasilkan satu mini koleksi, saya menggunakan Google foarm untuk melakukan asessment formatif.

  • Umpan Balik

Saya memberikan umpan balik secara langsung ketika siswa melakukan demonstrasi kontekstual hasil project membuat desain mini koleksi dengan aplikasi IBIS Paint X. Diakhir pembelajaran saya mengajak mereka berefleksi " Apa yang sudah kalian pelajarai hari ini?, Apa hal yang menarik ? dan kendala kendala apa yang mereka alami saat membuat desain mini koleksi?" 

  • Refleksi Hasil dan Dampak 

Pelajaran yang lebih  menyenangkan karena mereka memanfaatkan HP mereka untuk berimajinasi dalam pembelajaran, mengambar desain busana bukan lagi menjadi hal yang susah dilakukan.
Guru menjadi lebih mudah dalam menyampaikan materi membuat desain  mini koleksi, karena hampir semua siswa bisa menggunakan aplikasi tersebut.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun