Mohon tunggu...
Imron Rosjadi
Imron Rosjadi Mohon Tunggu... wiraswasta -

Suka baca

Selanjutnya

Tutup

Politik

Rekomendasi Tidak Selalu KKN

14 April 2013   13:23 Diperbarui: 24 Juni 2015   15:12 144
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Politik. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Partai Politik yang telah lolos verivikasi KPU untuk Pemilu yang akan datang telah membuka pintunya lebar-lebar. Menerima dan merekrut balon Anggota DPR dari berbagai kalangan. Semakin pintar merayu semakin banyak yang melamar. Semakin banyak yang melamar semakin banyak pekerjaaan dan semakin banyak pula kriteria yang harus ditetapkan agar balon dapat meningkatkan citra dan elektabilitas dari partai politik bersangkutan. Nampaknya Ketua Umum Partai Politik saat ini semakin murah senyum, ramah dan peduli. Tak terkecuali, Presiden SBY sekaligus Ketua Umum salah satu partai politik malah membuka diri lewat media sosial akun Twitter.

Kriteria telah ditetapkan, namun pada kenyataannya masih saja kecolongan. Banyaknya Anggota DPR yang mangkir, tidak mumpuni pada bidang yang digelutinya, lebih mementingkan kepentingan pribadi, dan sebagainya, dan sebagainya. Lantas, apanya yang salah ? Mencari-cari kesalahan tentu tak bijak apalagi mencari kambing hitam belum tentu dapat menyelesaikan masalah.

Penetapan kriteria yang selama ini telah diterapkan masih belum menghasilkan seseorang sebagai anggota dewan yang benar-benar bersih, memiliki kredibilitas dan integritas serta pengetahuan yang memadai. Uji Kelayakan untuk menerima dan merekrut balon untuk menjadi anggota DPR dari Parpol perlu ditambahkan sebuah persyaratan lagi yaitu Rekomendasi. Memang selama ini sebuah rekomendasi yang dikeluarkan oleh seseorang berkonotasi jelek atau berbau KKN. Namun tidak selamanya demikian bila dapat ditempatkan dan diletakkan pada proporsi yang benar.

Sebuah Rekomendasi dari Daerah atau Wilayah yang bersangkutan dapat dijadikan salah satu persyaratan yang harus dimiliki. Rekomendasi dibuat dan dikeluarkan oleh seseorang atau kelompok yang telah memiliki kredibilitas dan integritas yang baik didaerahnya. Rekomendasi ini juga memuat dua buah kriteria yang sangat penting yaitu berbakti kepada kedua orang tua dan kejujuran. Berbakti kepada kedua orang tua dapat menunjukkan kesetian kepada pimpinan sesuai dengan visi dan misi parpol. Kejujuran dapat menunjukkan akan pengabdian pada kepentingan rakyat. Dengan demikian, tidak mudah bagi balon untuk melamar ke parpol bila tidak ada rekomendasi dari perorangan atau kelompok yang telah memiliki track record yang baik ini. Sedangkan bagi perorangan atau kelompok pun tidak secara mudah memberikan rekomendasi pada seseorang bila tak dikenalnya secara baik. Apabila suatu saat terjadi masalah atau kasus pada orang yang telah diberi rekomendasi, maka pemberi rekomendasi pun ikut pula bertanggung jawab. Siapa yang mau ? Memang tak mudah.

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

Mohon tunggu...

Lihat Konten Politik Selengkapnya
Lihat Politik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun