Kesambi Trees Park menjadi rumah baru bagi puluhan ekor rusa timor untuk melanjutkan hidupnya setelah beberapa tahun berada di penangkaran daerah Kalipare dekat dengan Waduk Sutami, Jawa Timur.Â
Diduga alasan dipindahkannya beberapa rusa yang awalnya berada di daerah Kalipare ke penangkaran rusa maliran atau yang lebih dikenal dengan sebutan Kesambi Trees Park agar terdapat pemerataan serta kesejahteraan kehidupan rusa-rusa timor.
Kesambi Trees Park terletak di Desa Jatilengger, Kec. Ponggok, Kab. Blitar. Untuk menuju Wana Wisata Maliran dari Kota Blitar ke barat--Pertigaan Monumen Tugurante ke kanan--setelah tikungan akan dijumpai gapura menuju wana wisata di kanan jalan.Â
Saat akan memasuki pintu gapura Penangkaran Kesambi Trees Park, wisatawan akan disuguhi udara segar serta pepohonan di sekeliling penangkaran.
Penangkaran Kesambi Trees Park sendiri berdiri sejak tahun 1999 di Blitar, namun pembangunan untuk penangkaran ini belum sampai selesai sepenuhnya karena disebabkan oleh beberapa faktor.Â
Pembangunan yang terhambat itu akhirnya berdampak juga terhadap penangkaran tersebut, hal ini membuat penangkaran rusa ini kehilangan para pengunjungnya.
Tak hanya itu saja, para pengelola juga berkeluh kesah mengenai penangkaran tersebut. Pengelola di sana merasa bahwa dana yang didapat kurang untuk mengurus penangkaran tersebut jika pemasukan setiap tahunnya jauh dari targetan mereka.Â
Disamping penurunan pemasukan karena kekurangan pengunjung, populasi rusa timor yang kian bertambah di Kesambi Trees Park juga mempengaruhi terhadap kebutuhan biaya perawatan dan makanannya.
Akhirnya setelah 18 tahun penangkaran rusa ini bertahan dengan pemasukan yang apa adanya, pada tahun 2017 beberapa wahana ditambahkan untuk menarik minat para pengunjung.Â