Legislator Perindo Ir. Â Syamsuddin Raga menyerahkan bantuan untuk korban banjir yang berada di pengungsian warga perumahan BTN kodam 3 di Kelurahan Katimbang, Kecamatan BIringkanaya, Kota Makassar. Salah satu pengungsi pun curhat agar diperhatikan.
Bantuan diserahkan kepada warga yang mengungsi di Masjid Grand  Rahmani Kelurahan Pacerakkang, Kecamatan BIringkanaya, Jalan Raya Pacerakkang, Ssnin (27/12/2022).  Hadir saat ipenyerahan bantuan adalah Ketua RT dan Tokoh Masyarakat Said M Sahid Masses,  Babinsa Kelurahan Katimbang Sertu Sulaiman.
H. Syamsuddin Raga sempat masuk ke lokasi pengungsian Masjid Grand Rahmani dan berkomunikasi dengan para pengungsi banjir. Politikus Partai Perindo itu berbincang dan berkomunikasi penuh kesadaran dengan seorang Ibu Jurnarah (45), yang curhat agar para warga pengungsi dan pemukiman yang sering diilanda banjir selama bertahun-tahun untuk diperhatikan.
"Bersabarki Bu Insya Allah, namanya bencana. Jaga kesehatan Jaga, Makan ta selama dipemgungsian," kata Syamsuddin Raga.
"Mohon kami diperhatikan rumah Kami tempat Kami tinggal setiap tahun digenangi banjir, Pak Dewan, ujar Ibu Jumariah dengan nada suara bergetar dan matanya yang berkaca-kaca.
"Iye, Insya Allah nanti diperhatikan. Yang paling penting Ibu bersama keluarga serta semua warga pengungsi disini dalam keadaan sehat," kata Syamsudin Raga.
"Beberapa warga dan anak-anak yang tinggal di pengungsian yang dihuni sekitar 20 KK itu sejak Jumat (22/12) lalu. Syamsuddin Raga menyebut lokasi pengungsian yakni Mesjid itu cukup memadai karena aman dari lokasi banjir dan menyediakan air bersih yang cukup untuk warga pengungsi.
H. Syamsudin Raga pun menyerahkan bantuan berupa puluhan dus Indomie dan puluhan rak telur Ayam. Ia meminta pemerintah kota secara bersama terus bekerja mengatasi permasalahan banjir dari akarnya.
Saya sebagai wakili rakyat sangat ptihatin dengan musibah banjir ini dan saya akan terus berjuang dengan musibah banjir yang dialami saudara-saudara kita warga BTN Kodam 3 ini Kami akan bekerja dengan ikhlas terkhusus di lima kelurahan ini. Hari ini saya hadir ditengah para pengungsi sekaligus memberikan bantuan apa adanya karena kemampuan Kami juga sangat terbatas dan kiranya para pengungsi bisa menerima Apa adanya juga semoga bisa nikmati dengan penuh rasa Syukurmi, " ucap Syamsudin Raga dengan penuh rasa haru.