Pasangan ganda putri Indonesia, Greysia Polii (kanan) dan Apriyani Rahayu bertanding melawan ganda putri Thailand, Jongkolphan Kittiharakul/Rawinda Prajongjai di partai final Yonex-Sunrise India Open 2018 di New Delhi, India, Minggu (4/2/2018). Greysia Polii/Apriyani Rahayu berhasil menggondol gelar juara setelah mengalahkan ganda putri Thailand tersebut.