Mohon tunggu...
Ilyani Sudardjat
Ilyani Sudardjat Mohon Tunggu... Relawan - Biasa saja

"You were born with wings, why prefer to crawl through life?"......- Rumi -

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Benarkah Pemilik LV Indonesia Ini Wafat karena Virus Zika?

29 Januari 2016   14:05 Diperbarui: 29 Januari 2016   17:13 9138
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

Hari ini dapat WA dari ipar yang menyebutkan bahwa pemilik LV Indonesia, Inka Utan atau Inka Wardhana meninggal karena virus Zika. Proses sakitnya sangat cepat, hanya 4 hari infeksi bisul dan kemudian meninggal dunia. Benarkah itu? Yang aneh apakah virus Zika menyebabkan bisul?

Yang jelas gejala terkena virus Zika yang umum adalah demam, lemas, kemerahan pada badan, nyeri otot dan sendi, mata merah.  Kasus virus zika sejauh ini pernah ditemukan di Jakarta tahun 2013, diderita oleh turis Australia yang melakukan perjalanan selama 9 hari di Jakarta. Ketika tiba di Australia ternyata terdeteksi dia terkena virus zika ketika berada di Jakarta.

Tetapi untuk sekarang ini, Dinkes DKI sudah meyakinkan bahwa belum ditemukan virus zika di Jakarta. Lagian yang saya baca juga virus zika tidak akan menyebabkan komplikasi yang fatal bagi orang dewasa dan anak-anak. Jadi kesimpulan bahwa IU terkena virus zika bisa jadi hoax?

Mengingat bahwa virus zika ditularkan melalui nyamuk yang sama dengan DBD, Aedes Agypti, tentu kita harus hati-hati. Terutama bagi ibu hamil, karena dikhawatirkan bisa menginfeksi janin yang berada di dalam kandungan. Tetapi jika tidak hamil, virus zika hanya versi yang lebih ringan dari DBD dan chikukunya. Jadi lebih berat DBD, karena trombosit bisa drop banget. DBD sekarang juga sudah mulai mewabah di Jakarta. Bosku anaknya baru sakit DBD dan dirawat inap beberapa hari di RS.

Kita harapkan pemerintah dalam hal ini Kemenkes perlu mengklarifikasi lebih jauh, apakah benar Inka Utan terkena virus zika? Sebelum beritanya tersebar kemana-mana dan membuat orang panik. Seperti wa dari iparku itu, mertuaku langsung panik banget. Walaupun kita bilang mengatasi nyamuk AA dengan menjaga kebersihan dan asupan gizi yang baik. Sehingga daya tahan tubuh cukup tinggi untuk menangkal serangan virus. Kemudian juga jangan biarkan air tergenang dimanapun. Walaupun air bersih. Karena bisa menjadi sarang nyamuk. 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun