Mohon tunggu...
Illiyin Sasia
Illiyin Sasia Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Hanya penulis Biasa, Penggiat Literasi

Selanjutnya

Tutup

Parenting

Cara Berbakti Pada Orang Tua Walaupun Sudah Meninggal

30 April 2024   08:19 Diperbarui: 30 April 2024   08:31 108
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Berbuat baik pada orang tua merupakan suatu kewajiban bagi seorang anak. Bahkan segala kebaikan yang di lakukan seorang anak pada kedua ibu bapaknya belum bisa membalas pengorabanan dan kebaikan mereka terutama ibu, Akan payah bibir kita ini menyebutkan kebaikan mereka satu persatu baik kebaikan yang kita saksikan secara langsung atau kebaikan yang kita tidak liat secara langsung.

Kalau di ingat-ingat kebaikan mereka dari waktu kecil bahkan mulai dari kandungan, proses mengandung ibu dengan segala kepayahan selama sembilan bulan bahkan lebih, bagaimana ayah berusaha mencari makanan memberikan nafkah untuk keluarga, menyekolahkan sampai menikahkan itu semua bagian kecil dari pengorbanan mereka, belum lagi kalau anaknya ada masalah atau tidak patuh pada mereka korban perasaan lagi yang harus mereka lakukan.

Seorang anak yang baik pasti akan memberikan perlakuan yang baik untuk orang tuanya sebagai bentuk balasan atas kebaikan mereka walaupun sebenarnya itu belum cukup untuk membalasnya tapi setidaknya akan memberikan kesan yang baik bagi orang tua dia merasa oh ternyata anakku sangat baik padaku.

Penyesalan atau kesedihan seorang anak pada orang tua akan muncul bila mereka telah meninggal dunia, keinginan berbuat baik masih ada untuk mereka namun orang tua sudah tiada apalagai bagi anak yang tidak pernah memberikan bakti terbaik baik untuk ayah ibunya tentunya penyesalan itu akan semakin besar.

Lalu bagaimana jika kita masih ingin berbuat baik pada orang tua tapi mereka sudah tidak ada lagi. 

Maka Agama Islam melalui lisan yang mulai Nabi Muhammad saw memberikan solusi bagaimana berbakti pada orang tua ketika mereka sudah tiada.

Usaid pernah menceritakan sebuah hadits sebagai berikut:

: : " :  

Artinya: "Suatu ketika saya sedang duduk-duduk bersama Rasulullah . Tiba-tiba ada seorang laki-laki dari sahabat Anshar sowan. Ia bertanya kepada Rasul, 'Ya Rasul, apakah saya bisa berbaik budi kepada kedua orang tua saya yang sudah meninggal?' Rasul lalu menjawab, 'Iya, ada empat hal, yaitu (1) mendoakan mereka, (2) memohonkan ampunan untuk keduanya, (3) menunaikan janji mereka dan memuliakan teman mereka, dan (4) menjalin silaturahim dengan orang-orang yang tidak akan menjadi saudaramu kecuali melalui perantara ayah-ibumu. Itulah budi baik yang harus kamu lakukan setelah mereka meninggal'." (Musnad Ahmad: 16059) 

Pertama ketika orang tua sudah meninggal yang harus dilakukan adalah memperbanyak do'a untuk mereka karena do'a yang kita langitkan kepada Allah sebenarnya adalah ungkapan kerinduan pada mereka yang tidak bisa hadir lagi sama-sama dengan kita.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Parenting Selengkapnya
Lihat Parenting Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun