Mohon tunggu...
Ilham Wirawan
Ilham Wirawan Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Universitas 17 Agustus Surabaya

Mahasiswa yang bekerja

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Jalani KKN, Mahasiswa UNTAG Surabaya Beri Pelatihan Pembuatan Minuman Herbal bagi Anggota PKK

15 Desember 2021   19:08 Diperbarui: 15 Desember 2021   19:10 251
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Malang(15/12/2021) - Tren penularan Covid-19 di Indonesia terus menunjukkan tanda-tanda menurun. Bahkan kenaikan kasus dan kematian pasien terus mengalami penurunan sampai penghujung tahun 2021. Termasuk Kasus aktif COVID-19 di Jatim terus menurun. Meski belum ada satu kabupaten/kota yang masuk kategori zona hijau. 

Seluruh kabupaten/kota di Jatim masuk zona kuning COVID-19. Hal ini menjadi berita yang baik untuk kita semua. Meski demikian masyarakat tetap harus patuh protokol kesehatan dan perlu adanya kewaspadaan dalam mencegah penularan Covid-19, salah satunya dengan meningkatkan Imunitas daya tahan tubuh melalui minuman herbal yang berasal dari tanaman herbal.

Berdasarkan Hal itu, mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Non-Reguler Ilham Fadhlurrohman Wirawan Universitas 17 Agustus 1945 Surabaya Prodi Manajemen melakukan kegiatan KKN dibawah bimbingan Dosen Ibu Maulidah Narastri, SE.MA. di Desa Candirenggo, Singosari, Kabupaten Malang. Kegitan KKN ini berlangsung mulai 30 Oktober sampai 17 Desember 2021.

Dokpri
Dokpri

Kegiatan dilakukuan bersama organisasi ibu PKK (Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga) dengan membuat Minuman Penambah Imun dari bahan rempah-rempah yang sangat mudah dijumpai di pasar seperti jahe, kunyit dan daun serai. Pemilihan bahan tidak terlepas dari khasiatnya seperti Jahe memiliki khasiat untuk mengatasi masalah pencernaan, anti peradangan, dan mengurangi rasa mual, kunyit berkhasiat untuk melawan infeksi, dan kolestrol tinggi, sementara daun serai dapat meningkatkan daya tahan tubuh dan kaya antioksidan.

Minuman herbal yang dibuat diberi nama JaKuSe yang berasal dari singkatan jahe, kunyit, serai dan dikemas menggunakan botol 250 ml agar lebih menarik minat konsumen. Minuman herbal yang sudah jadi dijual dengan cara door to door dan dititipkan ke  toko di sekitar lokasi kegiatan kkn.

Dokpri
Dokpri

Kegiatan yang dilakukan ini bertujuan membantu masyarakat memenuhi kebutuhan suplemen tambahan untuk menambah imunitas, dan diharapkan juga mampu mengedukasi masyarakat tentang kandungan rempah-rempah yang sangat bermanfaat bagi tubuh serta dapat menjadi penghasilan tambahan bagi ibu-ibu PKK yang ingin mengembangkan usaha minuman herbal.

#KitaUntagSurabaya

#UntukIndonesia

#UntagSurabayaKeren

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun