Indonesia tergabung di grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia ronde tiga. Yang cukup berat adalah Indonesia satu grup dengan tiga langganan Piala Dunia.
Indonesia satu grup dengan Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, China. Dari nama-nama itu, tiga nama awal adalah langganan Piala Dunia.
Tentu saja di atas kertas akan sangat berat bagi Indonesia. Tapi tak perlu dipusingkan. Nikmati saja setiap prosesnya. Main lepas tanpa beban dan bekerja keras semaksimal mungkin.
Mau dilihat dari sisi manapun Indonesia masih di bawah tiga negara itu. Tapi ya itu tadi, tak perlu dipusingkan. Nikmati saja setiap pertandingannya.
Siapa tahu dengan main lepas malah semua potensi Indonesia bisa muncul. Kalau potensi muncul, maka bukan tidak mungkin Indonesia membuat kejutan.
Lalu bagaimana dengan Bahrain dan China. Ya tentu saja keduanya bukan Filipina. Tapi Indonesia menurut saya bisa bersaing dengan keduanya.
Saat Piala Asia lalu, saya tak melihat Bahrain dan China sebagai tim yang istimewa. Mereka tak terlalu luar biasa. Jadi saya yakin kita bisa menekuk mereka.
Diketahui di fase tiga ini ada 18 tim yang terbagi dalam tiga grup. Sehingga masing-masing grup ada enam tim. Nantinya dua posisi teratas klasemen akhir berhak lolos ke Piala Dunia 2024.
Sementara posisi tiga dan empat akan melaju ke fase empat. Di fase empat ada enam tim dibagi jadi dua grup. Nantinya juara grup lolos ke Piala Dunia 2026. Runner up akan bertarung dengan jalan panjang untuk memperebutkan satu tiket ke Piala Dunia 2026.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H