Mohon tunggu...
rokhman
rokhman Mohon Tunggu... Freelancer - Kulo Nderek Mawon, Gusti

Sepak bola Argentina

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Taiwan Rapuh, Mampukah Indonesia Pesta Gol?

7 September 2023   15:30 Diperbarui: 7 September 2023   16:30 168
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Rafael Struick bisa jadi andalan lawan Taiwan. (dok pssi)

Melihat laga Taiwan vs Turkmenistan, maka melihat kerapuhan Taiwan. Apakah Indonesia mampu pesta gol melawan Taiwan?

Indonesia, Taiwan, dan Turkmenistan ada di grup K kualifikasi Piala Asia U23. Ketiga tim akan saling bertanding. Di laga perdana Taiwan dihajar Turkmenistan empat gol tak berbalas.

Sementara, jika Indonesia ingin jadi juara grup dan lolos ke Piala Asia U23 tahun depan, setidaknya ada dua cara. Pertama adalah mengalahkan Taiwan dengan selisih lima gol dan lalu tidak kalah dari Turkmenistan. Kedua adalah mengalahkan Taiwan dan Turkmenistan dengan skor berapapun.

Bayangkan saja bahwa Indonesia ingin mencari cara pertama, yakni mengalahkan Taiwan dengan skor minimal selisih lima gol. Indonesia akan melawan Taiwan pada 9 September 2023. Lalu tidak kalah dari Turkmenistan. Indonesia main lawan Turkmenistan pada 12 September 2023.

Apakah Indonesia bisa pesta gol lawan Taiwan? Jika melihat bagaimana Taiwan bermain dan harapan Indonesia bermain bagus, maka menang besar sangat mungkin. Saat melawan Turkmenistan, Taiwan sangat buruk.

Mereka menumpuk banyak pemain di belakang. Namun, tidak memiliki komunikasi yang bagus. Cenderung asal menumpuk pemain di belakang. Para pemain belakang Taiwan juga kerepotan membendung aksi individu pemain Turkmenistan.

Dengan gambaran seperti itu, Indonesia memiliki peluang membuat banyak gol. Apalagi di menit-menit akhir, lini belakang Taiwan terlihat tidak lagi fokus. Sehingga bisa banyak dibobol Turkmenistan. Maka, menit-menit akhir juga bisa menjadi kesempatan Indonesia untuk banyak membobol Taiwan.

Selain pertahanan, serangan Taiwan juga cenderung sporadis alias tidak berpola. Saat melawan Turkmenistan, sebenarnya Taiwan memiliki kesempatan menyamakan kedudukan di babak pertama. Saat itu penyerang Taiwan mendapatkan bola karena lini belakang Turkmenistan tak fokus.

Saya yang menonton siaran langsung melalui YouTube PSSI, sempat teriak bahwa Taiwan akan membuat gol. Tapi tendangannya malah tidak mengarah ke gawang.

Dari gambaran laga Taiwan vs Turkmenistan, Indonesia memiliki peluang menang dengan skor besar. Namun, yang harus ditekankan bahwa Indonesia jangan merasa jumawa. Jika sudah jumawa takutnya malah celaka.

So, harusnya Indonesia bisa menang besar atas Taiwan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun