Mohon tunggu...
rokhman
rokhman Mohon Tunggu... Freelancer - Kulo Nderek Mawon, Gusti

Olahraga

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Pertaruhan Antonio Conte di Velodrome

1 November 2022   05:39 Diperbarui: 1 November 2022   05:42 173
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tottenham Hotspur akan dijamu Marseille di laga pamungkas grup D Liga Champions, Rabu (2/11/2022) dinihari. Ini laga pertaruhan bagi Antonio Conte, juru racik Tottenham Hotspur.

Pertaruhan nama baik Antonio Conte akan terjadi di laga ini. Spurs hanya butuh seri untuk lolos ke babak 16 besar Liga Champions. Namun,  hasil seri belum menjamin mereka juara grup.

Jika mau aman lolos ke babak gugur sebagai juara grup, maka Spurs harus mengalahkan Marseille. Namun, mengalahkan Marseille di Velodrome jelas bukan persoalan gampang.

Pertama karena Marseille sebagai tuan rumah. Dukungan fans Marseille bisa membuat Alexis Sanchez dkk membara.

Kedua, karena Marseille juga masih memiliki kesempatan lolos ke babak gugur. Jika mengalahkan Spurs, maka Marseille akan lolos ke babak 16 besar Liga Champions.

Nah, satu modal penting Spurs melawan Marseille adalah hasil mereka di domestik akhir pekan lalu. Spurs secara gagah berani mampu membalikkan keadaan saat melawan Bournemouth.

Di laga itu, Spurs tertinggal dua gol lebih dahulu. Namun, mereka bangkit dan mampu membuat tiga gol sehingga bisa menang 3-2.

Momen kemenangan Spurs pun didapatkan di kandang Bournemouth. Artinya, momen main di kandang lawan dan menang, jadi modal besar untuk laga melawan Marseille.

Satu lagi, Marseille juga sedang tak bagus. Dalam enam laga terakhir di semua ajang, Marseille kalah empat kali, seri dan menang sekali. Maka ini jadi kesempatan Spurs untuk menang.

Tapi tentunya Marseille tak mau jatuh berkali-kali. Apalagi mereka main di kandang sendiri dan masih punya peluang lolos ke babak gugur.

So bakal seru laga ini. Tapi sepertinya Spurs akan bisa mendapatkan hasil bagus. Jika pun tak menang ya seri. Jika sampai kalah, Conte bakal kelimpungan. Sebab, grup D sejatinya mudah bagi Spurs untuk melaju ke babak gugur. Status Conte sebagai salah satu pelatih top Eropa dipertaruhkan kini.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun